Raphael Varane meyakini, bekerja dengan Cristiano Ronaldo setiap hari dapat membuat pemain di sekitarnya menjadi lebih baik. Ia juga menyebut Manchester United akan mendapat manfaat dari kehadiran pria Portugal itu setelah membawanya pulang ke Old Trafford.
Seperti diketahui, Setan Merah memulangkan pemainnya tersebut di bursa transfer musim panas kemarin, setelah yang bersangkutan hengkang ke Real Madrid 12 tahun sebelumnya.
Meski sekarang telah berusia 36 tahun, Ronaldo sudah mengemas tiga gol dari dua penampilan awalnya untuk United, dan Varane yakin salah satu pemain terhebat sepanjang masa itu akan membantu meningkatkan standar tim arahan Ole Gunnar Solskjaer.
Kata Varane
Varane, yang bermain dengan Ronaldo di Madrid dan juga pindah ke Manchester selama musim panas, mengatakan kepada Sky Sports tentang rekan setimnya itu: "Saya pikir dia adalah contoh terbaik di dunia soal etos kerja dan mentalitas pemenang.
"Bermain dengan tipe pemain seperti ini, Anda bisa meningkat setiap hari. Jika dia masih bermain dengan level tinggi di usianya, itu karena kerjanya yang luar biasa. Saya sangat senang bermain dengannya."
Antusias Berduet Dengan Harry Maguire
GettySelain Ronaldo, Varane juga pernah bekerja dengan sejumlah bintang lainnya selama berada di Spanyol.
Salah satunya adalah bek sentral pemenang Piala Dunia Sergio Ramos, sebagaimana pasangan ini membentuk duet yang produktif selama satu dekade yang sarat trofi.
Varane ingin membentuk duet serupa di Inggris bersama kapten United Harry Maguire, dengan keduanya menunjukkan tanda awal yang menjanjikan.
"Dengan Sergio Ramos, saya memiliki sepuluh tahun untuk mengenalnya, untuk mengetahui bagaimana dia bergerak di lapangan dan bagaimana saya harus bergerak untuk melengkapi dirinya," tambah Varane.
"Saya pikir Harry Maguire adalah pemain hebat tetapi kami harus bekerja keras untuk merasa nyaman di lapangan. Itu berlaku sama dengan setiap bek di tim. Sangat penting untuk merasa terkoneksi. Kami harus bergerak bersama dan saling memotivasi.
"Setiap hari, kami belajar dan ingin meningkatkan kemampuan."
United, yang telah mengumpulkan sepuluh poin dari empat pertandingan Liga Primer musim ini, akan kembali beraksi pada Minggu (19/9) malam WIB dengan bertandang ke markas West Ham.


