Ianis Hagi Rangers BragaGetty Images

Rangers Permanenkan Ianis Hagi

Rangers mengonfirmasi bahwa pihaknya telah mempermanenkan Ianis Hagi dari Genk, setelah pihaknya mengaktifkan klausul pembelian di kontrak pinjamannya.

Hagi, yang dipinjam sejak musim dingin kemarin, berhasil mencetak satu gol dalam tujuh penampilannya di Liga Primer Skotlandia dan ia digambarkan oleh manajer Steven Gerrard sebagai pemain yang menyenangkan untuk dilatih.

Pemuda 21 tahun itu, yang memiliki 10 caps bersama Rumania, juga tampil dalam tiga pertandingan Liga Europa selama masa pinjamannya di Ibrox, dengan ia mencetak dua gol dalam kemenangan 3-2 atas Braga pada Februari kemarin.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Kepada laman resmi klub, Hagi mengatakan: “Saya senang bergabung kembali dengan skuad untuk pramusim dan mengenakan jersey terkenal ini sekali lagi.

"Ada minat dari klub lain, tetapi prioritas saya adalah selalu kembali ke Glasgow dan bermain untuk Rangers.

"Saya benar-benar menikmati masa pinjaman saya di Ibrox dan berharap untuk segera bermain di depan para penggemar kami, tetapi untuk saat ini saya berharap semua penggemar Rangers dan keluarga Anda tetap aman dan sehat."

Gerrard menambahkan: "Ianis diakui di seluruh Eropa sebagai pemain muda yang menyenangkan sehingga membuatnya bergabung dengan Rangers secara permanen adalah berita bagus."

Hagi, yang merupakan putra dari legenda Rumania Gheorghe, sejatinya baru pindah ke Genk dari Viitorul Constanta pada tahun lalu.

Iklan