Footer Banner EPLGetty, Goal

Raheem Sterling & Kevin De Bruyne Kembali Berlatih

Raheem Sterling dan Kevin De Bruyne sudah kembali ke markas latihan Manchester City setelah keduanya kembali dari masa istirahat usai tampil di Piala Dunia 2018.

Sterling dan De Bruyne absen dari program pramusim The Citizens setelah masing-masing membawa timnas Inggris dan Belgia ke semi-final Piala di turnamen terakbar di dunia yang berlangsung di Rusia pada musim panas ini.

Sterling merupakan bagian kunci dari kesuksesan The Three Lions menembus babak semi-final untuk pertama kalinya sejak 1990, sedangkan De Bruyne juga menjadi pemain vital meski Belgia harus dikalahkan Prancis di babak empat besar.

Pada akhir pekan lalu, City mengakhiri rangkaian pramusim mereka dengan meraih gelar Community Shield setelah mengalahkan Chelsea 2-0.

City akan menjalani pertandingan pembuka mereka di Liga Primer Inggris musim 2018/19 lawan Arsenal, Minggu (12/8) malam WIB, namun Sterling dan De Bruyne tampaknya belum bisa tampil karena baru saja kembali ke klub.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Gonzalo Higuain Tiba Di Milan
2.Komdis PSSI Sanksi Ezechiel N'Douassel Dua Pertandingan
3.Thibaut Courtois Ultimatum Chelsea
4.Inter Milan Korbankan Roberto Gagliardini Demi Luka Modric?
5.Gonzalo Higuain & Pemain Argentina Di AC Milan
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer Banner EPL
Iklan
0