Tigorshalom Boboy, Berlinton Siahaan, Harsiwi Achmad & Risha Adi Widjaya - PT LIBMuhammad Ridwan

PT LIB Izinkan Persib Bandung Jamu Madura United Di Stadion Mandala

CEO PT Liga Indonesia Baru (LIB) Risha Adi Wijaya, mengizinkan Persib Bandung menggunakan Stadion Mandala, Jayapura ketika menjamu Madura United. Pertandingan pekan 24 ini digelar pada 9 Oktober 2018. 

Persib harus melakoni laga kandang di luar Pulau Jawa sampai akhir musim ini. Situasi tersebut karena Atep dan kawan-kawan, mendapat hukuman dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI.

Sanksi ini merupakan buntut dari tragedi berdarah yang terjadi ketika Persi melawan Persija Jakarta. Haringga Sirila, meregang nyawa setelah dikeroyok beberapa jam sebelum laga tersebut dimulai. 

"Tidak ada masalah karena itu hak klub. Tapi karena ini statusnya laga usiran, jadi tidak boleh bermain di Pulau Jawa. Kalau akhirnya memilih di Jayapura, ya tidak apa-apa," kata Risha saat dihubungi wartawan.

"Tentunya Persib memiliki pertimbangan sendiri. Jadi terserah kepada Persib, karena kami tidak membatasi. Tapi aturannya jelas tidak boleh main di Pulau Jawa, hak mereka memilih main di mana," tambahnya.

Sebelumnya, pelatih Persib Mario Gomez menjelaskan alasan dipilihnya Stadion Mandala, sebagai tempat laga kontra Madura United. Ini karena setelah partai tersebut mereka bakal melawan Persipura Jayapura.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Neraka Di Depan Mata Manchester United & Jose Mourinho
2.Fans Real Madrid Mulai Rindukan Cristiano Ronaldo
3.Marko Simic Alami Kecelakaan Lalu Lintas
4.Man United & Barcelona Jadi Destinasi Favorit Beppe Marotta
5.Daftar Rekrutan Penting Marotta Untuk Juventus
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer - Liga 1Goal Indonesia
Iklan
0