Ajax PSV SupercupGetty Images

Tanpa Ampun, PSV Bantai Ajax 4-0 Di Piala Super Belanda

Hasil memalukan diraih Ajax yang dipaksa mengakui keunggulan musuh bebuyutan PSV di Piala Super Belanda, Minggu (8/8) dini hari WIB tadi. Tak tanggung-tanggung, Ajax hancur di depan pendukungnya sendiri setelah kalah telak 4-0.

Piala Super Belanda, juga dikenal sebagai Johan Cruijff Schaal, adalah pertandingan yang mempertemukan pemenang Eredivisie dan Piala KNVB. Jika salah satu tim memenangi dua kompetisi itu, Piala Super kemudian akan diperebutkan antara tim tersebut dan runner-up liga nasional. Partai ini sekaligus membuka musim sepakbola di Belanda pada Agustus, biasanya satu minggu sebelum Eredivisie dimulai.

Di pertandingan yang dimainkan di Johan Cruijff Arena semalam, PSV membuka keunggulan cepat di menit kedua berkat aksi individu Noni Madueke. Pemain asal Inggris itu merangsek dari sektor kanan sebelum masuk ke kotak penalti untuk melepaskan sepakan kaki kiri yang tak mampu dijangkau kiper veteran Remko Pasveer.

Opta mencatat Madueke sebagai pencetak gol tercepat kedua di ajang Piala Super dan menjadi pemain termuda PSV yang menyumbang gol di kompetisi itu di usianya yang baru 19 tahun dan 150 hari.

Ajax arahan Erik ten Haag sempat menyamakan kedudukan tak lama berselang namun gol yang dicetak Sebastien Haller terpaksa dibatalkan VAR karena sebelum itu sang pemberi assist yakni Dusan Tadic telah terperangkap offside.

Di satu menit sebelum setengah jam, puluhan ribu suporter Ajax yang hadir di stadion dibuat bungkam, lagi-lagi berkat kegemilangan Madueke. Kali ini, pemain sayap tersebut mengemas gol keduanya dengan kaki kanan setelah merangsek ke kotak pertahanan lawan.

Ajax kian merana lantaran bek Nicolas Tagliafico diusir wasit seusai mendapatkan kartu merah menyusul tekel kasarnya terhadap Andre Ramalho di menit ke-40. Sosok asal Argentina itu lantas menjadi pemain ketiga dalam sejarah Johan Cruijff Schaal yang menerima pengusiran langsung, setelah John de Wolf (1999) dan Tom Soetaers (2004).

Keunggulan jumlah pemain membuat PSV lebih leluasa. Buktinya, mereka mencetak gol ketiga melalui pemain pengganti Yorbe Vertessen di menit ke-76 dan Mario Gotze menggenapi pesta di satu menit jelang bubaran.

Hasil ini membuat PSV menyamai rekor kemenangan terbesar di pertandingan Piala Super, sekaligus skor paling telak mereka melawan Ajax di semua kompetisi.

Iklan
0