Presiden Paris Saint-Germain Nasser Al-Khelaifi menepis isu bahwa Cristiano Ronaldo akan merapat ke Parc des Princes sebelum bursa transfer musim panas ini ditutup.
Setelah mengejutkan dunia sepakbola dengan memboyong Lionel Messi dari Barcelona, The Parisians belakangan dikaitkan dengan sosok megabintang lainnya, yakni Ronaldo.
Namun, sang presiden bisa memastikan, pihaknya tidak sedang menggelar negosiasi dengan kapten Portugal itu.
Sementara itu, kehadiran agen Ronaldo, Jorge Mendes, di Paris sempat memunculkan spekulasi akan adanya kesepakatan tercipta dalam beberapa hari ke depan.
Namun, pihak PSG membantah keras hal itu.
"Ronaldo? Kami tidak melakukan pembicaraan terbuka dengan dia," tegas Khelaifi kepada reporter di acara undian fase grup Liga Champions.
Selain PSG, nama Ronaldo santer dikaitkan dengan Manchester City.
Baru-baru ini, jurnalis kenamaan Fabrizio Romano mengklaim, Ronaldo telah membuat keputusan untuk meninggalkan Juventus dan meminta dirinya dimasukkan ke dalam daftar jual.
The Citizens tertarik, dan kabarnya kedua pihak akan melakukan negosiasi secara personal.
Dalam kesempatan itu, Al-Khelaifi juga membahas mengenai lawan-lawan PSG di babak grup Liga Champions. Menurutnya, undian yang didapatkan timnya sangat kompetitif.
"Ini adalah undian Liga Champions, levelnya sangat tinggi dan kompetisi terbaik," lanjutnya, saat ditanya undian yang mempertemukan PSG dengan Man City, RB Leipzig dan Club Brugge.
"Itu wajar, jika kami ingin melaju lebih jauh dengan memenangkan setiap laga dan bekerja keras. Kami suka dengan pertandingan di kompetisi ini," katanya lagi.
"Manchester City? Mereka adalah klub terbaik di dunia, dengan skuad top. Tapi kami akan siap untuk pertandingan ini," pungkasnya.




