winner_lewandowski_poland vs Saleh Al-Shehri_saudi arabia(C)Getty Images

Polandia Vs Arab Saudi: Live Streaming & TV, Prediksi, Susunan Pemain Dan Kabar Terkini

Lompat Ke:

Pada Sabtu (26/11) malam WIB esok, Polandia akan menghadapi tim Arab Saudi yang menggemparkan dunia setelah kebehrasilannya menaklukkan favorit juara Argentina.

Ini adalah pertemuan pertama antara Polandia dan Arab Saudi sejak Maret 2006, dengan Polandia waktu itu menang 2-1 di laga uji coba berkat brace Lukasz Sosin.

Sementara itu, Arab Saudi telah kalah sembilan kali dari sepuluh pertandingan Piala Dunia melawan wakil Eropa, kecuali saat menang 1-0 atas Belgia pada 1994.

Tim asal Timur Tengah itu juga selalu kalah dalam delapan pertandingan terakhir mereka kontra perwakilan UEFA, dan gagal mencetak satu gol pun di salah satu dari tujuh laga terakhir.

Akankah Arab Saudi kembali membikin kejutan?

Live Streaming Polandia Vs Arab Saudi

Matchday kedua Piala Dunia 2022 Grup C antara Polandia Vs Arab Saudi akan disiarkan di SCTV, Moji & Vidio pada Sabtu (26/11) malam pukul 20:00 WIB.

Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

Stasiun TV SCTV & Moji
LIVE streaming Vidio

Kapan Pertandingan Polandia Vs Arab Saudi

Pertandingan Polandia Vs Arab Saudi
Tanggal Sabtu, 26 November 2022
Kick-off 20:00 WIB
VenueEducation City Stadium, Al Rayyan

Prediksi Skuad Polandia

Pelatih Czeslaw Michniewicz tiba di Qatar dengan skuad yang sepenuhnya fit.

Polandia memiliki skuad berisi 26 pemain yang siap untuk dipilih di laga nanti.

Terlepas kegagalan penalti di laga pembuka di laga kontra Meksiko, penyerang Robert Lewandowski akan memimpin lini depan.

Posisi Perkiraan susunan tim inti Polandia (3-5-2)
Kiper Szczesny
Bek Bereszynski, Glik, Kiwior
GelandangCash, Szymanski, Krychowiak, Zielinski, Zalewski
Striker Milik, Lewandowski

Prediksi Skuad Arab Saudi

Cedera kepala serius yang dialami Yasser Al-Shahrani menjadi catatan masam dalam kemenangan bersejarah atas Argentina, dan Arab Saudi tak bisa lagi mengandalkannya di sisa turnamen.

Sementara itu, kiper Mohammed Al-Owais yang bertabrakan dengan Al-Shahrani tidak mengalami masalah berarti dengan lututnya.

Salman Al-Faraj juga tertatih-tatih di babak pertama karena cedera hamstring, dan kondisinya perlu dipantau untuk pertandingan ini.

Posisi Perkiraan susunan tim inti Arab Saudi (4-2-3-1)
Kiper Al-Owais
Bek Abdulhamid, Tambakti, Al-Bulayhi, Al-Burayk
Bek Al-Abed, Al-Malki
Al-Buraikan, Kanno, Al-Dawsari
Striker Al-Shehri

Preview

Meskipun peluangnya tidak sekecil duel di matchday pertama melawan Argentina, Arab Saudi masih dianggap sebagai underdog saat nanti jumpa Polandia.

Pelatih Green Falcons Herve Renard meminta pasukannya untuk tidak terlena, karena perjuangan belum berhenti sampai di situ.

“Kami membuat sejarah untuk sepakbola Saudi [dengan mengalahkan Argentina] dan itu akan dikenang selamanya," kata Renard. "Tapi kami juga perlu berpikir untuk menatap ke depan karena kami masih memiliki dua pertandingan yang sangat sulit."

Kiper Saudi Mohammed Al-Owais, salah satu pemain bintang dalam kemenangan bersejarah di matchday pertama, juga berharap untuk melanjutkan tren positif saat melawan Polandia dan Meksiko. “Kami telah mempersiapkan diri. Kami 100 persen siap dan mudah-mudahan, kami akan mendapatkan hasil yang lebih baik di sisa turnamen.”

Dari kubu Polandia, penyerang Robert Lewandowski tak ingin timnya bernasib sama seperti Argentina.

"Terkejut? Tentu saja," kata Lewandowski kepada wartawan di Qatar ketika ditanya tentang Arab Saudi yang mengalahkan Argentina.

"Ada beberapa kejutan tapi ini adalah Piala Dunia jadi Anda harus siap untuk segalanya.

"Sekarang kami menantikan pertandingan berikutnya melawan Arab Saudi dan bagi kami itu akan menjadi pertandingan yang sangat penting.

"Kami harus mengerahkan segalanya dan kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit."

Prediksi: Polandia 1-1 Arab Saudi

Iklan
0