Hernan Dario Gomez PanamaGetty

Piala Dunia 2018 Berakhir, Pelatih Panama Pilih Mundur

Piala Dunia 2018 menjadi kisah terakhir Hernan Dario Gomez bersama Panama, itu karena ia memilih mundur dari jabatannya sebagai pelatih.

Turnamen empat tahunan yang digelar di Rusia kemarin merupakan partisipasi pertama Panama di ajang Piala Dunia, meski kisah mereka harus berakhir tragis lantaran jadi bulan-bulanan tim lain di Grup G.

Panama mencatatkan kekalahan 3-0 di laga pembuka dari Belgia, kemudian kalah telak 6-1 di tangan Inggris dan angkat koper dengan dipermalukan Tunisia 2-1.

Mengenai keputusannya mundur, Gomez mengatakan: “Sekarang, buat saya, ini adalah waktu yang sulit untuk angkat kaki dari tempat yang sangat saya cintai,” ujarnya kepada laman Federasi Sepakbola Panama (FEPAFUT).

“Rusia 2018 merupakan awal. Saya sudah memenuhi janji saya untuk membawa Panama ke Piala Dunia pertamanya dan itu akan tetap ada di hati saya, dan juga warga Panama, selamanya.

“Panama sukses mengamankan jalan untuk terus menciptakan sejarah di sepakbola,” yakin Gomez.

Sebelum Panama, Gomez sukses membawa Kolombia ke Piala Dunia 1998 dan Ekuador di Piala Dunia 2002.

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Juara Bersama Prancis, Alphonse Areola Masih Bisa Bela Filipina
2.Peter Butler & Marko Kabiay Resmi Dikontrak PSMS
3.Zinedine Zidane Jadi Juru Transfer Juventus?
4.Mantan Wasit EPL: Harusnya Tak Ada Penalti Di Final Piala Dunia 2018!
5.Momen Kedatangan Cristiano Ronaldo Di Juventus
Footer Banner Piala Dunia 2018Goal
Iklan
0