Marcelo Bielsa Lille LOSC Ligue 1Getty Images

Pep Guardiola Sebut Marcelo Bielsa Pelatih Terbaik Di Dunia

Manajer Manchester City Pep Guardiola menyatakan, calon paling potensial manajer Leeds United, Marcelo Bielsa, adalah pelatih terbaik di dunia.

Bielsa kini sedang "menganggur" setelah dipecat dari Lille pada Desember lalu akibat catatan hasil buruk tim Prancis itu. Namun, ia berpeluang akan menangani Leeds United karena klub Championship itu sedang mencari manajer baru menyusul hengkangnya Paul Heckingbottom pada pekan lalu.

Menurut kabar, direktur manajemen Angus Kinnear bergabung dengan direktur sepakbola Victor Orta dalam berkunjung ke Amerika Latin untuk menemui Bielsa.

Guardiola mengaku sangat kagum dengan Bielsa. Ia pun menyebut arsitek asal Argentina berusia 62 tahun itu sebagai salah satu pelatih paling berpengaruh di sepakbola.

"Kekaguman saya pada Marcelo Bielsa sangat besar karena ia membuat pemain-pemain menjadi lebih baik," ujar Guardiola dikutip Sky Sports.

"Saya tidak pernah mendapati ada orang, mantan pemain Marcelo Bielsa yang membicarakan hal-hal tidak baik tentang dia. Mereka bersyukur tentang pengaruhnya dalam karier mereka di sepakbola."

"Bagi saya, ia adalah pelatih terbaik di dunia."

Bielsa pernah melatih timnas Argentina, timnas Cile, Athletic Bilbao, dan Olympique Marseille.

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Nabil Fekir Jalani Tes Medis Di Liverpool
2.Kepolisian Pastikan Laga Persija Kontra Persebaya Batal
3.Masa Depan Chelsea Mulai Abu-Abu?
4.Lelah, Umuh Muchtar Ingin Berhenti Jadi Manajer Persib
5.20 Bintang Bundesliga Dengan Market Value Termahal
Iklan
0