Footer Piala Asia U-19 2018Irwin Said/Goal Indonesia

Pelatih Uni Emirat Arab U-19 Nilai Timnya Pantas Kalah Dari Indonesia

Tim nasional (timnas) Uni Emirat Arab (UEA) harus mengubur impian mereka lolos ke Piala Dunia U-20 2019. Itu setelah, langkah mereka terhenti di fase grup A Piala Asia U-19 2018, lantaran dikalahkan Indonesia pada laga terakhir grup, dengan skor 1-0, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (24/10) malam.

Pelatih UEA, Ludovic Batelli, tak bisa menutupi rasa kecewanya setelah laga. Dalam sesi jumpa pers, dia pun mengakui timnya tampil tidak dalam performa yang bagus.

"Menurut saya kami bermain berbeda dalam dua babak. Babak pertama sangat jelek karena kami kalah dalam penguasaan bola dan kami tidak bisa menang dengan sepakbola seperti itu. Saya tidak kaget dengan hasilnya, karena Indonesia tim yang bagus dan jika ingin bermain di Piala Dunia, Anda membutuhkan tim yang bukan hanya bagus secara skill tapi juga punya semangat yang bisa mengubah permainan," kata Batelli.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

"Untuk bermain di Piala Dunia maka harus siap untuk segala hal, termasuk tekanan lawan. Kami kalah dari Indonesia tapi bukan karena tekanan dari fans, tapi karena kesalahan tim kami sendiri. Pada babak kedua kami mengubah rencana dan 15 menit pertama berhasil, sayangnya tim kami lupa bahwa sepakbola tentang kolektivitas dan banyak upaya dari kami yang bisa dikandaskan lawan," tambahnya.

Dia pun mengakui pada babak pertama timnya cukup beruntung Indonesia cuma bisa melesakkan satu gol. Pasalnya, skuat asuhan Indra Sjafri itu memiliki banyak peluang.

Dia juga coba membandingkan performa timnya ketika menang atas Qatar dengan dengan laga melawan Indonesia, malam ini. "Indonesia dan Qatar merupakan dua tim yang berbeda. Ketika kami menang lawan Qatar juga kami tidak bermain terlalu baik. Tadi kami kalah karena kesalahan kecil. Tidak mungkin tim menang tanpa kemampuan bersama, tidak mungkin tim menang tanpa semangat seperti itu, dan saya pikir kami memang pantas kalah," tuturnya.

Batelli pun menyadari, timnya hanya butuh hasil imbang pada laga ini untuk lolos. Namun itu strategi yang diinstruksikan tak bisa berjalan baik di atas lapangan.

"Sekali lagi, Indonesia menang karena satu kesalahan besar dari kami," pungkas pelatih asal Prancis itu.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Goal Indonesia (@goalcomindonesia) on

Footer Piala Asia U-19 2018Irwin Said/Goal Indonesia
Iklan