OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Borussia Monchengladbach memberi perpanjangan kontrak untuk bek kiri Oscar Wendt. Dalam hal ini, pemain internasional Swedia tersebut hanya menambah satu tahun di kontraknya, dan dengan demikian ia dimungkinkan bertahan bersama Gladbach hingga Juni 2019 mendatang.
Wendt, 31 tahun, merapat ke Gladbach pada 2011 silam dari FC Copenhagen. Dan selama lima musimnya di Borussia-Park, ia telah mencatatkan 132 penampilan dengan torehan 10 gol di semua kompetisi.
SIMAK JUGA: Borussia Dortmund Lepas Matthias Ginter Ke Borussia Monchengladbach
Adapun kontrak baru ini disambut baik oleh sang pemain. Ia mengatakan: “Selalu menjadi keinginan saya untuk memperpanjang kontrak di sini,” ujar Wendt kepada laman resmi Gladbach.
“Saya selalu tekankan bahwa saya merasa sangat bagus di Borussia. Saya senang bermain untuk klub ini dan saya senang bisa bertahan untuk lebih lama.”


