Pemain pinjaman dari Real Madrid, Gareth Bale, tak ragu menyebut faktor manajer Jose Mourinho yang membuat dirinya bersedia pulang ke Tottenham Hotspur, klub yang telah membesarkan namanya.
Pemain internasional Wales itu dalam beberapa musim terakhir kesulitan menembus skuad utama Zinedine Zidane, bahkan pelatih berkebangsaan Prancis itu sudah tak lagi memasukkan sang winger ke dalam rencananya.
Di bursa transfer musim panas ini, Bale akhirnya memutuskan pulang ke London Utara dengan bergabung The Lilywhites untuk periode kedua.
Bale mengungkapkan telah banyak berbicara dengan Mourinho ketika dia menjalani saat-saat sulit di Madrid karena problem cedera.
"Dia berbicara pada saya tentang beberapa posisi yang dia ingin saya memainkannya, tentu saya senang dengan itu," tutur attacker berusia 31 tahun itu.
"Dia adalah alasan terbesar saya kembali ke sini, dia adalah nama yang masyhur dan seorang jawara. Dia sangat cocok untuk Tottenham. Kami perlu memenangkan trofi dan dia tahu bagaimana untuk mewujudkannya lebih baik dibandingkan yang siapa pun," sambung Bale.
"Saya tahu setiap fan Tottenham mendambakan trofi dan kami akan berusaha semaksimal mungkin di setiap kompetisi untuk mewujudkannya," ulas Bale.
Bale memastikan, dirinya telah banyak belajar baik di dalam dan luar lapangan setelah melalui tujuh tahun di Madrid dan siap menghadirkan kembali kegembiraan bagi para loyalis Spurs.
"Saya sekarang adalah seorang yang dewasa, telah berubah menjadi dewasa. Saya harus melakukannya ketika tinggal di luar negeri. Tidak akan berlari 90 meter ke arah sayap di sepanjang pertandingan," imbuhnya.
"Saya lebih memahami permainan, tapi saya masih punya banyak hal untuk ditawarkan. Saya punya kecepatan," tandasnya.




