GFXID MEP Prancis - Argentina Ponds MenGOAL

Most Energized Player Prancis vs Argentina: Kylian Mbappe

Performa bintang lima ditunjukkan Kylian Mbappe saat Prancis membekuk Argentina 4-3 di babak 16 besar Piala Dunia 2018, Sabtu (30/6) malam WIB, sekaligus memastikan satu tiket ke delapan besar. 

Sempat alot di babak pertama yang berakhir dengan skor 1-1, duel di Kazan Arena memanas setelah jeda. Tidak tanggung-tanggung lima gol tambahan tercipta pada periode kedua, masing-masing tiga dan dua dari Les Bleus dan Albiceleste. Dua di antara gol Prancis dibukukan Mbappe, pemain Paris Saint-Germain yang cuma mencetak satu gol di tiga pertandingan penyisihan grup.

Pemuda 19 tahun ini secara konsisten menjadi ancaman utama lini belakang Argentina lewat kecepatannya. Mbappe sudah memberikan peringatan kepada Argentina di menit kesepuluh, ketika ia menyambut umpa tendangan bebas Paul Pogba. Namun saat itu usahanya belum menemui sasaran. 

GFX Kylian Mbappe - Most Energized PlayerGetty Images/Goal Indonesia

Argentina tampaknya mengabaikan peringatan dini dari Mbappe, sehingga eks bintang Monaco itu kembali membuat pertahanan lawan kocar-kacir dan memaksa Marcos Rojo membuat pelanggaran yang berujung hadiah penalti untuk Prancis. 

Antoine Griezmann yang menjadi algojo sukses membuka keunggulan tim polesan Didier Deschamps, meski gol jarak jauh Angel Di Maria akhirnya menyamakan skor di babak pertama. 

Mbappe makin menunjukkan statusnya sebagai bintang masa depan lewat penampilan ciamik di babak kedua. Ia membawa Les Blues kembali unggul ketika melesakkan bola dari jarak dekat, setelah terjadi kemelut di depan gawang Franco Armani.

Tak lama kemudian, Mbappe membuat suporter Prancis bersorak gembira saat ketika dengan tenang menuntaskan serangan yang diawali umpan pendek Lloris dan dilanjutkan kombinasi apik Griezmann, Pogba serta Giroud untuk mencetak gol keempat Prancis. Maka wajar ketika ia mendapat standing applause saat ditarik keluar di pengujung laga. 

Lewat performa heroik ini,  Mbappe mengirim alarm kepada calon lawan di babak perempat-final, Uruguay atau Portugal, untuk tidak mengabaikan kecepatan anak muda Les Bleus yang sedang haus gol ini. 

Footer Banner Piala Dunia 2018
Iklan