Alvaro Morata SpainGetty Images

Alvaro Morata Hanya Fokus Bela Spanyol

Alvaro Morata tidak peduli dengan rumor mengenai masa depannya di level klub sebagaimana ia berniat menyegel satu tempat di skuat Spanyol jelang Euro 2016.

Real Madrid digadang-gadang bakal mengaktifkan klausul pembelian kembali Morata yang tertera dalam lembar kontraknya di Juventus, selagi Arsenal dan Manchester United juga dirumorkan tertarik merekrutnya.

Morata sendiri mencetak dua gol guna membantu Spanyol menang telak 6-1 atas Korea Selatan di Salzburg pada Kamis (2/6) dini hari WIB, dan sebelum pertandingan itu ia sempat mengutarakan keinginannya untuk kembali ke Santiago Bernabeu meski fokusnya kini ada pada La Roja.

“Saya mengatakan pemain mana yang tidak ingin bermain untuk Madrid, namun saya melihat berita yang tidak pernah saya katakan,” ujar Morata kepada Cuatro.

“Saya fokus ke Euro dan apa pun yang terjadi, terjadilah.”

Selain Morata, Spanyol melesakkan gol lainnya ke gawang Korea Selatan lewat aksi Nolito, David Silva dan Cesc Fabregas.

“Hal terpenting adalah kami memahami satu sama lain lebih baik, tidak penting siapa yang mencetak gol,” tambah Morata.

“Kami adalah tim. Kami mencoba menyelaraskan ritme, bersiap untuk Euro dan mencapai level tertinggi.

“Saya hanya satu bagian dari tim. Tahun ini cukup berat bagi saya. Saya tidak cukup senang dengan hanya berada di sini, saya ingin bermain.”

Iklan
0