Hariono - Persib BandungGoal / Abi Yazid

Milomir Seslija Minta Manajemen Datangkan Hariono


LIPUTAN   ABRAHAM JOHAN     DARI   BALIKPAPAN   

Pelatih Persiba Balikpapan Milomir Seslija meminta manajemen mendatangkan gelandang bertahan Persib Bandung Hariono di putaran kedua Liga 1 2017, dan menjanjikan posisi starting eleven kepada sang pemain.

Milo mengatakan, Harino dinilai mampu menutup titik lemah Persiba pada putaran pertama. Dari sejumlah gelandang jangkar yang ada, tidak memuaskan.
Bahkan dalam beberapa laga terakhir, Milo harus mendorong stopper Dirkir Khon Glay menjadi gelandang bertahan.

SIMAK JUGA: Persiba Turunkan Wajah Baru Lawan Perseru

Artikel dilanjutkan di bawah ini

“Dia gelandang terbaik yang dimiliki Indosnesia, dia salah satu yang terbaik bagi kami. Dia akan jadi pemain utama, ya starting eleven, karena dia memang sangat cocok dengan Persiba. Semua pemain bagus akan menjadi tim utama Persiba. Hariono pantas untuk itu,” ungkap Milo.

Terkait gaji Hariono yang diperkirakan cukup besar di Persib, Milo menyatakan, dalam sepakbola tidak segalanya diukur dari materi. Namun ia menyerahkan sepenuhnya kepada manajemen.

“Saya tidak bisa bicara itu, karena itu tugasnya manajemen untuk mendatangkan. Kita bisa lihat Sunarto. Meski dia mendapat tawaran yang bagus dari PSM [Makassar], dia memilih Persiba,” imbuhnya.

SIMAK JUGA: Persiba Adu 'Marquee Player'

Sementara itu, Persiba selangkah lagi akan mengontrak Junior Lopez. Persiba saat ini sedang menunggu hasil tes medis bek asal Brasil ini. Jika dikontrak, maka Persiba menjadikan Lopez sebagai marquee player, dan menurunkan status Anmar Almubaraki sebagai pemain asing Asia.

Milo mengatakan, secara kualitas, pemain yang sempat bermain di Liga Portugal tersebut memiliki kualitas bagus, serta didukung postur ideal sebagai stopper. Ketertarikan terhadap Lopez ini membuat pemain asal Jepang, Ryutaro Karube tersingkir.

“Junior Lopez oke, tinggal menunggu hasil tes medisnya. Mudah-mudahan semuanya bagus. Semoga kami bisa secepatnya memainkan Lopez, setidaknya saat lawan Persija [Jakarta]. Lopez secara kualitas, kontrol bola dia bagus. Lopez ini waktu main di Liga Brasil pernah duel dengan Neymar,” papar Milo.

SIMAK JUGA: Milo Bantah Latih Persib

Sedangkan terkait kapten tim nasional Afganistan Faysal Shayesteh yang baru tiba Jumat (4/8) malam WIB, mantan pelatih Arema FC itu belum mau berkomentar, karena sang pemain didatangkan manajemen. Hanya saja, peluang Faysal cukup tipis, mengingat ia berasal dari negara yang masuk kategori rawan.

“Kami lihat situasinya, kalau bisa seleksi, karena Afghanistan masuk negara CH [clearance house]. Kecuali dia sudah pernah main di Indonesia, mungkin bisa. Tapi kita lihat, bisa atau enggak ikut seleksi,” jelas manajer umum Ryan Chong. (gk-54)

Iklan