OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Memphis Depay memilih untuk menepis kemungkinan merapat ke AC Milan, dengan menegaskan fokusnya ada bersama Olympique Lyon.
Seperti diketahui, antan wingerManchester United itu dirumorkan bakal gabung Milan setelah tampil mengesankan di musim penuhnya dengan Lyon kali ini.
Dari 43 penampilannya di semua kompetisi, Depay sukses menjaringkan 13 gol dan sepuluh assists, dan oleh sebab itu namanya lantas masuk perhatian sejumlah klub jelang dibukanya jendela transfer musim panas depan.
Menanggapi rumor kepindahannya, pemain internasional Belanda tersebut mengatakan: “Saya fokus bersama Lyon,” ujarnya kepada Eurosport.
“Saya hidup dari hari ke hari. Saya bangun setiap pagi dan berterima kasih kepada Tuhan karena memberikan kesempatan pada saya untuk bermain sepakbola.
“Jka ada klub yang tertarik pada saya, ini bukan waktu yang tepat untuk membicarakannya. Namun AC Milan adalah klub dan tim yang hebat dengan sejarah yang luar biasa, namun di luar sana ada banyak klub besar lainnya.”
Di Lyon, Depay masih terikat kontrak hingga Juni 2021.




