Maurizio Sarri Milan Lazio Coppa ItaliaGetty

Maurizio Sarri: Serie A Italia 50 Tahun Di Belakang Bundesliga Jerman & Liga Primer Inggris

Maurizio Sarri mengatakan, Serie A tertinggal setengah abad di belakang Bundesliga Jerman dan Liga Primer Inggris menyusul kegagalan Italia lolos ke Piala Dunia Qatar 2022.

Azzurri besutan Roberto Mancini gagal memuncaki grup kualifikasi zona UEFA dan mereka tersingkir di play-off setelah secara mengejutkan dikalahkan Makedonia Utara 1-0.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Italia gagal tampil di Piala Dunia untuk kedua kalinya secara berturut-turut karena mereka juga absen di gelaran Rusia 2018.

Italia adalah juara bertahan di Euro, namun kegagalan lolos ke Piala Dunia membuat sepakbola Italia tertinggal jauh di belakang.

"Jika liga-liga nasional mewakili sebuah gerakan, Inggris akan menjadi juara Eropa, dan juara dunia," ujar Sarri. "Tapi, ini tidak terjadi lagi."

"Sepakbola kami memiliki beberapa masalah yang tampak jelas bagi saya. Tapi, tidak ada yang membicarakan masalah yang lebih serius. Jika Anda menempatkan diri Anda di depan TV, Anda melihat pertandingan Bundesliga dan Liga Primer, dan kemudian Anda melihat stadion Italia, Anda bertanya-tanya 'di mana kita?'

"Kami 30, 40, 50 tahun di belakang yang lain. Tidak ada yang pernah berbicara tentang struktur. Kurangnya perhatian pada semua detail dan kami telah membayar untuk itu."

Iklan