Maurizio Sarri gembira mendapati Paulo Dybala akhirnya bertahan di Juventus. Sang juru taktik memang tak menghendaki penyerang Argentina ini angkat kaki dari Turin.
Dybala sempat di ambang bergabung dengan Manchester United atau Tottenham Hotspur, dengan hanya tinggal membuat kesepakatan secara pribadi.
Namun sampai jendela transfer di Liga Primer Inggris berakhir, Dybala tetap mengenakan seragam Bianconeri. Fakta ini membuat Sarri gembira bukan main.
"Dybala baru menjalani dua sesi latihan dengan saya, jadi segala evaluasi masih terlalu prematur, tentu dia belum berada di kondisi top fisiknya dan itu juga mempengaruhi apa yang bisa diberikannya sebagai False 9," tutur Sarri kepada wartawan.
"Saya kira, dia memiliki karakteristik untuk memainkan peran itu. Tapi kami akan melihat bagaimana kami bisa mengisi area penalti dengan solusi yang demikian. Seperti yang saya katakan sebelumnya, saya bisa bicara apa saja yang saya suka pada Dybala, tapi bursa transfer bergerak ke arah tertentu. Kami harus memangkas enam pemain," urainya.
"Saya sebetulnya ingin mempertahankan semuanya, tapi masalah kami adalah kami tidak memiliki yang berkembang di klub ini, kecuali satu, jadi skuat Liga Champions kami akan ada 22 pemain dengan tiga kiper. Itu memaksa kami untuk membuat keputusan di bursa transfer yang sebetulnya tidak ingin kami kerjakan," pungkasnya.
