Premier League Team of the Week Mason HolgateGetty Images

Mason Holgate Incar Posisi Bek Kanan Di Everton


OLEH    ADHE MAKAYASAIkuti di twitter

Mason Holgate berambisi untuk mengamankan posisi bek kanan Everton dan menegaskan persaingan di tim arahan Ronald Koeman sebagai hal yang positif.

Bek timnas Inggris U-21 itu merupakan satu dari empat pemain yang mengisi posisi bek kanan The Toffees dalam tiga pertandingan terakhir. Holgate tampil selama 70 menit dalam hasil imbang melawan Sevilla beberapa waktu lalu, sebelum posisinya digantikan Jonjoe Kenny.

Holgate juga mendapat pesaing anyar seperti Cuco Martina yang direkrut secara cuma-cuma dari Southampton di musim panas ini, dengan pemain internasional Curacao itu diandalkan di leg pertama melawan Ruzomberok meski kemudian Koeman beralih dengan sistem tiga bek dan menempatkan Tom Davies sebagai wing-back kanan.

SIMAK JUGA: Davies, Si Pirang Pencuri Hati

Kondisi seperti itu jelas merupakan permasalahan yang bagus untuk Koeman karena ia bisa memilih sejumlah pemain untuk posisi bek kanan jelang duel melawan Stoke City pada Sabtu (12/8) malam WIB mendatang.

Menanggapi itu, Holgate mengatakan: “Itu bukan hanya bek kanan [yang memiliki banyak opsi]. Saya kira dalam starting XI kami bisa memainkan satu atau dua pemain di setiap posisi,” ujarnya kepada Everton TV.

“Ini adalah hal yang positif bahwa di sana ada banyak persaingan untuk memperebutkan tempat utama. Saya sendiri selalu berharap untuk diandalkan dan bermain, namun saya yakin pelatih akan memilih tim yang ia rasa bisa memberi tiga poin melawan Stoke.

“Entah saya dimainkan atau tidak, saya yakin tim yang diturunkan akan tampil habis-habisan.”

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0