Mario Balotelli Brescia 2019-20Getty

Akhirnya Mario Balotelli Temukan Tim Baru, Klub Serie D Franciacorta

Pascapemutusan kontrak di Brescia, striker Mario Balotelli luntang-lantung karena tak satu pun ada klub yang bersedia menampungnya.

Namun, mantan bomber Inter Milan, Manchester City, Liverpool dan AC Milan tersebut tampaknya sebentar lagi akan menemukan klub baru. 

Saat ini, Balotelli dikabarkan tengah menjalani latihan bersama klub kasta keempat alias tim dari Serie D Italia, Franciacorta. Demikian klaim dari Corriere della Sera.

Penyerang yang kini berusia 30 tahun itu berharap dirinya bisa menjaga kebugarannya dengan ikut berlatih bersama para pemain dari tim pertama Franciacorta. 

Status Balotelli memang sekarang free agent, meski begitu dia belum bisa membuat kesepakatan dengan klub mana pun di musim ini karena dirinya bisa dibilang tidak laku.

Namun, karena dia berteman dekat dengan beberapa direktur di Franciacorta, Balotelli pun diberi tempat untuk mengikuti sesi pelatihan di tim tersebut. 

Franciacorta saat ini berada di posisi ketiga klasemen Serie D Girone B semi-pro League. Klub ini terletak dekat dengan kota Balotelli tumbuh berkembang, Brescia.

Balotelli pernah dipandang sebagai salah satu pesepakbola paling menjanjikan karena memiliki bakat dan kualitas level top, apalagi dia memiliki pengalaman memperkuat klub-klub elite Eropa.

Kendati demikian, masalah indisipliner dan deretan kontroversi yang dibuatnya di luar lapangan membuat kariernya dekat dengan kehancuran, termasuk di klub terakhir yang dibelanya, Brescia.

Bersama Biancazzurri, Balotelli sering sengaja mangkir dari latihan tim pasca-lockdown pandemi virus corona. Dia sempat beralasan karena mengalami masalah pada perutnya. Meski begitu, petinggi Brescia pada akhirnya hilang kesabaran dan memilih memecat Si Bengal.

Iklan
0