OLEH ADHE MAKAYASAPelatih timnas BelgiaMarc Wilmots menyebut Christian Benteke sudah fit untuk melawan Siprus dalam lanjutan kualifikasi Euro 2016, Senin (7/9) dinihari WIB.
Seperti diketahui, penyerang Liverpool itu sempat absen dalam kemenangan 3-1 atas Bosnia-Herzegovina pada pertengahan pekan ini dengan alasan cedera paha, namun ia kini sudah pulih.
Meski demikian, Wilmots tidak lantas menjamin posisi Benteke untuk duel nanti. Dalam keterangannya di sesi konferensi pers, ia berkata: “Dia [Benteke] baik-baik saja,” ujarnya. “Pujian layak dialamatkan kepada staf medis.
“Dia kini 100 persen [fit], namun itu bukan berarti dia bisa otomatis bermain.”
Untuk sementara, Belgia menghuni urutan kedua di Grup B, tertinggal tiga poin di belakang Wales dan unggul dua angka dari Israel yang ada di posisi ketiga.

