Lompat Ke:
- Live Streaming Manchester United Vs Brighton & Hove Albion
- Kapan Pertandingan Manchester United Vs Brighton & Hove Albion?
- Prediksi Skuad
- Preview
- Prediksi
Manchester United bertekad untuk kembali ke jalur kemenangan dengan menjamu Brighton & Hove Albion di Old Trafford.
Sebelum jeda internasional kemarin, United arahan Ole Gunnar Solskjaer mendapati hasil negatif setelah kalah 3-1 melawan Leicester City dan hal itu membuat mereka semakin jauh dari sang pemuncak klasemen Manchester City.
Kini United berkesempatan untuk terus menempel favorit juara yang sekaligus rival sekota tersebut mengingat mereka punya rekor pertemuan bagus melawan Brighton.Live Streaming Manchester United vs Brighton & Hove Albion
Matchday ke-30 Liga Primer 2020/21 antara Manchester United dan Brighton & Hove Albion akan disiarkan di Mola TV pada Senin (5/4) dini hari pukul 01:30 WIB.




Simak jadwal TV selengkapnya di sini.
| Stasiun TV | Mola TV |
| LIVE streaming | Mola TV |
Kapan Pertandingan Manchester United vs Brighton & Hove Albion?
| Pertandingan | Manchester United vs Brighton & Hove Albion |
| Tanggal | Senin, 5 April 2021 |
| Kick-off | 01:30 WIB |
| Stadion | Old Trafford |
Prediksi Skuad Manchester United
Marcus Rashford dan Mason Greenwood telah berlatih pada Jumat kemarin dan harusnya bisa turun menghadapi Brighton. Meski begitu, Anthony Martial tampaknya akan absen sehingga Edinson Cavani bisa membuat start pertamanya dalam sebulan di sini.
Ole Gunnar Solskjaer memiliki keputusan besar tentang siapa yang bakal mengawal gawang. Jika ia mengandalkan kembali David de Gea, maka Dean Henderson hampir pasti akan pergi di musim panas.
Paul Pogba mendapat beberapa menit berharga bersama timnas Prancis pada akhir pekan lalu. Dia bisa berbaris di sayap kiri di sini jika Rashford tidak fit untuk jadi starter atau mengambil tempat Scott McTominay di lini tengah, karena pemain internasional Skotlandia itu banyak tampil selama jeda internasional untuk negaranya.
Victor Lindelof, yang mengalami masalah punggung sepanjang musim, tidak berlatih bersama Martial pada hari Jumat. Eric Bailly dalam posisi siaga setelah membuktikan kebugarannya untuk Pantai Gading selama jeda internasional.
| Posisi | Perkiraan susunan tim inti Manchester United (4-2-3-1) |
| Kiper | De Gea |
| Bek | Wan-Bissaka, Bailly, Maguire, Shaw |
| Gelandang | Pogba, Fred James, Fernandes, Rashford |
| Striker | Cavani |
Prediksi Skuad Brighton & Hove Albion
Adam Webster diharpkan pulih di dua pertandingan berikutnya bagi Brighton, sementara Aaron Connolly tampaknya juga akan absen di sini setelah menderita cedera pada tugas internasional bersama Irlandia.
Danny Welbeck telah mencetak gol atau memberi assist dalam penampilan beruntunnya untuk Brighton dan berharap menjadi starter melawan klub masa kecilnya di Old Trafford.
Leandro Trossard sedang dalam performa menawan untuk klub dan negara. Besar kemungkinan baginya untuk menjadi starter di sini.
| Posisi | Perkiraan susunan tim inti Brighton & Hove Albion (3-4-1-2) |
| Kiper | Sanchez |
| Bek | White, Dunk, Burn |
| Bek | Gross, Bissouma, Lallana, Moder Trossard |
| Striker | Maupay, Welbeck |
Preview
Manchester United berusaha untuk terus menempel Manchester City hingga akhir, meski kemungkinan mereka untuk menjadi juara semakin tipis mengingat laju luar biasa yang dimiliki rivalnya tersebut.
Hal terbaik bagi Setan Merah sekarang adalah mengakhiri musim di urutan kedua dan itu bisa mereka perjuangkan mulai dari laga kandang melawan Brighton.
Brighton yang menjadi tim tamu tidak pernah menang melawan United di 12 kunjungan sebelumnya, dengan rincian dua kali imbang dan menelan sepuluh kekalahan. Mereka bahkan kalah di enam lawatan terakhirnya ke Old Trafford.
Meski United punya rekor bagus melawan Brighton, manajer Ole Gunnar Solskjaer tetap enggan menganggap enteng lawannya tersebut. Ia mengatakan: “Sejak saya datang, kami telah melawan mereka beberapa kali. Kami selalu memiliki beberapa pertandingan yang keras, pertandingan yang sulit. Seperti yang saya katakan di sini, juga ke saluran lokal kami MUTV, ketika Anda mempersiapkan pertandingan melawan Brighton, kalian bis melihat semua pemain kami dengan mata lebar.
“Kami sangat menghormati cara mereka bermain dan kualitas yang mereka miliki saat melawan kami. Kami harus mengeluarkan yang terbaik, karena Anda harus bekerja sangat keras untuk mendapatkan bola dari mereka.”
Di pertandingan ini, United berusaha untuk meraih lima clean sheet beruntun di Liga Primer untuk kali pertama sejak Agustus 2017 di bawah arahan Jose Mourinho.
Prediksi: Manchester United 4-1 Brighton & Hove Albion
Saksikan Tayangan Langsung Dan Cuplikan Pertandingan Kompetisi Top Dunia mulai Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Belanda, Copa Libertadores, Kualifikasi Piala Dunia hingga UEFA Nations League hanya di www.mola.tv dan Simak Jadwal Lengkap Pertandingan di Instagram @molatv.sport dan KLIK UNTUK BERLANGGANAN !
Baca juga: Cara Mudah Berlangganan Mola TV & Nonton Siaran Langsung Liga Inggris
