cristiano-ronaldo-202203130900(C)Getty images

Manchester United Vs Atletico Madrid: Live Streaming & TV, Prediksi, Susunan Pemain Dan Kabar Terkini

Lompat Ke:

Manchester United berharap pada ketajaman Cristiano Ronaldo saat melakoni leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Old Trafford nanti.

Penyerang veteran asal Portugal itu terakhir sukses mengemas hat-trick dalam kemenangan 3-2 atas Tottenham Hotspur, selagi rekor bagusnya saat jumpa Atletico jelas menjadi modal berharga.

Dalam kariernya, Ronaldo telah menjebol gawang Atletico sebanyak 25 kali dari 36 pertemuannya dan besar kemungkinan ia akan diandalkan di sini.

Live Streaming Manchester United vs Atletico Madrid

Leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021/22 antara Manchester United dan Atletico Madrid akan disiarkan di SCTV & Vidio pada Rabu (16/3) dini hari pukul 03:00 WIB.

Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

Stasiun TV SCTV
LIVE streaming Vidio

Kapan Pertandingan Manchester United vs Watford

Pertandingan Manchester United vs Atletico Madrid
Tanggal Rabu, 16 Maret 2022
Kick-off 03:00 WIB
Stadion Old Trafford, Manchester

Prediksi Skuad Manchester United

Ralf Rangnick telah mengonfirmasi bahwa Bruno Fernandes dan Scott McTominay keduanya tersedia untuk menyambut Atletico, sementara Luke Shaw menghadapi tes kebugaran akhir setelah ketiganya melewatkan kemenangan 3-2 atas Tottenham.

Diogo Dalot kemungkinan akan mempertahankan tempatnya di sektor bek kanan, meski Victor Lindelof mengisi peran itu di leg pertama di Madrid.

Harry Maguire tengah dalam tekanan setelah mencetak gol bunuh diri melawan Spurs, tetapi akan mengejutkan bila dia diparkir di sini.

Posisi Perkiraan susunan tim inti Manchester United (4-3-3)
Kiper De Gea
Bek Dalot, Varane, Maguire, Shaw
GelandangFernandes, McTominay, Pogba
Striker Rashford, Ronaldo, Sancho

Prediksi Skuad Atletico Madrid

Atletico kehilangan Yannick Carrasco akibat suspensi.

Angel Correa kembali fit dan bermain dari bangku cadangan melawan Cadiz pada Jumat lalu, tetapi Diego Simeone tidak bisa memainkan enam pemain akibat masalah kebugaran di sini.

Simeone kabarnya menguji formasi 3-5-2 menjelang pertandingan ini, sebagaimana Antoine Griezmann bermitra dengan Joao Felix di depan.

Posisi Perkiraan susunan tim inti Atletico Madrid (3-5-2)
Kiper Oblak
Bek Savic, Felipe, Reinildo
Gelandang Llorente, Herrera, Koke, Paul, Lodi
Striker Felix, Griezmann

Preview

Manajer interim Ralf Rangnick memuji Ronaldo setinggi langit setelah membantu timnya menang pada akhir pekan kemarin. Tak lupa, sosok asal Jerman itu juga menyinggung pengaruh sang superstar buat anak asuhnya.

"Tentu saja, Cristiano adalah pemain penting," kata Rangnick kepada wartawan usai jumpa Spurs kemarin. "Dengan reputasinya dan dengan cara ia bermain, Cristiano memiliki pengaruh pada tim, itu pasti.

"Tetapi ada juga pemain lain di tim yang harus bertanggung jawab, yang harus tampil, yang bisa menjadi pemimpin.

"Ia bisa menjadi pemimpin dengan performanya seperti saat ini. Inilah yang saya katakan padanya sejak saya tiba, bahwa dengan performa seperti hari ini ia bisa menjadi salah satu mesin tim.

"Tetapi kami memiliki beberapa pemain lain yang dapat melakukan hal yang sama, termasuk Fred, Harry Maguire, Raphael Varane, Victor Lindelof, atau siapa pun."

Di sisi lain, pelatih Atletico Diego Simeone optimistis anak asuhnya bisa mencuri kemenangan di Old Trafford, terlebih setelah membuang keunggulan di leg pertama hingga harus menerima hasil imbang 1-1.

Simeone mengatakan: “Kami tahu setiap pertandingan benar-benar berbeda, kami telah melakukannya dengan baik di pertandingan sebelumnya semacam ini di negara ini, kami tahu potensi dan betapa pentingnya lawan yang kami hadapi besok, dan saya yakin besok kami akan melakukan yang terbaik yang kita bisa dalam pertandingan."

Prediksi: Manchester United 2-1 Atletico Madrid

Iklan
0