Manajer umum Inter Milan Giuseppe Marotta menyatakan, gelandang Manchester United Paul Pogba adalah transfer terbaik yang pernah ditanganinya sepanjang dia berkarier di sepakbola.
Marotta memboyong Pogba dari Man United ke Juventus ketika pemain internasional Prancis tersebut berstatus pemain gratisan.
Akan tetapi, beberapa tahun kemudian, sang gelandang bertransformasi menjadi salah satu pilar utama Bianconeri sehingga harganya pun menjadi melangit.
Tepat empat tahun setelah dia menghadirkan berbagai kesuksesan bagi Juventus, Man United membawanya kembali pulang dengan mahar transfer yang sempat memecahkan rekor.
"Tahun ketika kami menjual Pogba dengan nilai €105 juta plus €10 juta sebagai bonus dan juga pembelian Gonzalo Higuain adalah transfer terbaik yang pernah saya lakukan," tutur Marotta ketika menghadiri acara di Rimini untuk pembukaan resmi bursa transfer di Itaila.
Marotta menilai, transfer Pogba menuju The Red Devils merupakan contoh nyata kesepakatan yang mendatangkan berbagai keuntungan dari segi finansial.
"Itu adalah operasi terbesar, terutama ketika kami memboyong Pogba dengan status bebas transfer," lanjutnya.
"Sehingga dia [ketika gabung Man United], menjadi keuntungan nyata terbesar yang dunia sepakbola pernah saksikan," tandas mantan direktur Juventus tersebut.
Pogba sendiri mengakhiri petualangannya di Euro 2020 setelah timnas Prancis tersingkir dini di perdelapan-final usai ditumbangkan Swiss dalam drama adu penalti.




