Ralf Rangnick Erik Ten HagGetty Images

Karena Sabitzer, Ralf Rangnick Puji Bos Man United Erik Ten Hag

Manchester United dan Erik ten Hag telah menerima pujian dari sumber yang tidak terduga baru-baru ini.

Kubu Setan Merah menerima pujian dari mantan bos interim Ralf Rangnick, yang kini menangani timnas Austria.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Rangnick merujuk pada pendekatan yang telah dilakukan Ten Hag untuk Marcel Sabitzer, gelandang yang dipinjam United dari Bayern Munich pada bursa transfer Januari lalu.

Sabitzer membintangi kemenangan Austria atas tamunya Azebaijan 4-1 pada laga pembuka Grup F Kualifikasi Euro 2024, akhir pekan lalu.

"Dia (Sabitzer) memiliki kepercayaan diri yang jauh lebih besar daripada ketika dia berada di Bayern," ucap Rangnick selepas laga.

“Tidak ada yang tersingkir dalam permainan ini, tapi tentu saja Anda harus mengatakan bahwa Sabi adalah pembeda setelah mencetak dua gol dan mengkreasi satu gol lainnya," tambahnya.

Sabitzer didatangkan Man United untuk menambal pos kosong usai Christian Eriksen mengalami cedera parah.

Pemain berusia 29 tahun itu telah diturunkan lima kali sebagai starter dari sembilan pertandingan yang telah dijalani bersama United di lintas ajang.

Belum sebulan di Old Traffford, Sabitzer tergabung dalam skuat The Red Devils yang memenangkan Piala Liga Inggris, trofi pertama klub dalam enam tahun terakhir.

Di Bayern, mantan gelandang RB Leipzig itu cuma tampil 15 kali sebagai starter dalam satu setengah musim di Bundesliga.

Iklan