Liverpool dikabarkan ikut bersaing dengan Manchester United untuk bisa mendapatkan Eder Militao dari Porto pada bursa transfer musim dingin Januari mendatang.
Militao baru saja meneken kontrak baru dengan Porto pada musim panas lalu sehingga ia akan bertahan di klub hingga 2023, namun klausul pelepasannya berisi nilai yang cukup besar, yakni £42,5 juta.
Militao tampil gemilang bersama Porto sehingga pemain berusia 20 tahun itu diminati sejumlah klub besar Eropa, sebut saja Barcelona, AS Roma, Borussia Dortmund, dan Manchester City, ditambah Liverpool dan Manchester United.
The Red Devils santer disebut-sebut berada di barisan terdepan untuk mendapatkan Militao, namun seperti dilansir The Express, The Reds juga memiliki ketertarikan yang sama dan siap bersaing dengan klub rival.
Manajer Liverpool Jurgen Klopp diyakini ingin memperkuat timnya di paruh kedua musim ini, dengan kini unggul enam poin di puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris. Klub asal Merseyside itu sedang memburu gelar liga yang pertama sejak 1990.

