Mohamed SalahGetty

Bintang Liverpool Mohamed Salah Kerasukan Ronaldo 'Il Fenomeno' Di Old Trafford

Penampilan bintang lima Mohamed Salah ketika Liverpool menggilas Manchester United lima gol tanpa respons, mengingatkan pada performa dahsyat legenda besar Brasil Ronaldo 'Il Fenomeno' di Old Trafford.

Sang Raja Mesir tak terbendung mencetak hat-trick untuk membuat publik Manchester Merah malu bukan main. 

Tanda-tanda pesta gol Liverpool sudah tampak ketika pertandingan baru berusia lima menit. Naby Keita membuka keran keunggulan The Reds.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Hanya berselang delapan menit, Diogo Jota membikin pasukan Jurgen Klopp berada di atas angin. Setelah unggul ganda, panggung pertandingan pun benar-benar jadi milik Salah.

Menginjak menit ke-38, Salah mengawali rangkaian tripel golnya sebelum di masa tambahan waktu babak pertama dia membuat brace.

Selepas rehat, eks pilar AS Roma itu hanya butuh waktu lima menit untuk melengkapi hat-trick dia sekaligus membuat United terbenam lima gol di hadapan para suporter sendiri.

Seusai pertandingan, Opta mencatat bahwa Salah jadi pemain away pertama yang sukses membuat hat-trick di Old Trafford dalam 18 tahun.

Mengilas balik pada April 2003 silam, Ronaldo Luis Nazario adalah orang pertama yang membuat trigol di Old Trafford dalam ajang Liga Champions, dengan Real Madrid berstatus sebagai tim tandang.

Praktis, Salah kian nyaman memimpin daftar top skor dengan torehan sepuluh gol hanya dalam sembilan pertandingan Liga Primer bagi Liverpool.

Dengan kemenangan ini, di posisi kedua, klub Merseyside menjaga jarak satu angka dengan Chelsea selaku pemuncak klasemen. Di pekan yang sama, The Blues juga berhasil berpesta gol ke gawang Norwich City, 7-0.

Iklan