Jordan Henderson - LiverpoolGetty Images

Liverpool vs Manchester City, Jordan Henderson Bertekad Juara Di Debut Community Shield

Kapten Liverpool Jordan Henderson bertekad kuat untuk memenangkan Community Shield kontra Manchester City jelang kampanye 2019/20 bergulir.
Minggu ini, kedua tim akan bentrok untuk memulai laga kompetitif mereka. Sementara, bagi Henderson ajang ini adalah yang pertama kali dirasakannya.
Makanya, gelandang Inggris ini antusias dan berkeinginan untuk mewarnai debutnya dengan hasil gemilang.
"Saya rasa saya tidak pernah bosan bermain di Wembley. Saya merasa beruntung pernah bermain di sini beberapa kali dengan Liverpool dan tentu untuk Inggris. Perasaan bisa datang ke sini selalu spesial dan tidak pernah terasa tua. Ini adalah laga besar dan jadi kesempatan besar," tuturnya jelang laga.
"Ini yang pertama bagi saya - main di Community Shield - tapi saya tahu ini adalah kompetisi yang Liverpool akan selalu meladeninya secara serius, jadi itu menghadirkan tanggung jawab bagi saipa pun yang bertekad untuk melakukan segalanya demi meraih kemenangan," sambungnya.
"Kami hanya ingin menang. Sang lawan pun demikian, tapi kami harus mengalahkan mereka. Ini adalah laga berikutnya dan sikap kami adalah memenangkan setiap laga berikutnya. Kami sangat menghormati City dengan apa yang mereka capai musim lalu dan kami juga menghargai bahwa mereka akan kembali jadi kekuatan besar musim ini," urai Henderson.
Henderson menegaskan, akan mempersembahkan titel Community Shield ini untuk para loyalis The Reds.
"Pertandingan ini bukan tentang apa pun kecuali melakukan yang terbaik demi meraih kemenangan untuk para suporter kami," pungkasnya.
Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0