Wout Weghorst Manchester United 2022-23Getty Images

Libas Nottingham Forest, Satu Kaki Manchester United Di Final Piala Liga

  • United menang telak di kandang Forest
  • Tiga gol dicetak pasukan Erik ten Hag
  • Satu kaki Setan Merah di final Piala Liga

APA YANG TERJADI?

Manchester United menang dengan skor meyakinkan 3-0 saat melakoni leg pertama semi-final Piala Liga di kandang Nottingham Forest, Kamis (26/1) dini hari WIB tadi.

Di pertandingan yang digelar di The City Ground semalam, Setan Merah unggul cepat di menit keenam melalui penyerang andalan Marcus Rashford, sebelum pemain pinjaman Wout Weghorst menambah keunggulan jelang turun minum.

Bruno Fernandes menyudahi perlawanan tuan rumah berkat golnya di menit ke-89, untuk sekaligus mendekatkan timnya ke pentas final.

GAMBARAN BESAR

Hasil ini patut disambut positif mengingat Setan Merah gagal meraih kemenangan di dua laga terakhirnya, yang semuanya terjadi di Liga Primer. Mereka kini punya kesempatan juara sejak era Jose Mourinho pada 2016/17 silam.

DALAM FOTO

Marcus Rashford Manchester United 2022-23Getty Images

TAHUKAH ANDA?

Sang pembuka skor Marcus Rashford adalah pemain pertama dari lima liga top Eropa yang mencapai sepuluh gol di semua kompetisi sejak Piala Dunia 2022 berakhir.

BERIKUTNYA BUAT MANCHESTER UNITED?

Anak asuh Erik ten Hag akan mengalihkan fokus untuk laga kandang melawan Reading di putaran keempat Piala FA, yang menurut rencana digelar di Old Trafford pada Minggu (29/1) dini hari WIB tulat.

Iklan
0