ALEXANDRE LACAZETTE ARSENAL PREMIER LEAGUE 11122021Getty Images

Leeds United Vs Arsenal: Live Streaming & TV, Prediksi, Susunan Pemain Dan Kabar Terkini

Delapan minggu lalu, kedua tim bentrok di babak keempat Piala Liga Inggris, dengan Arsenal sukses mengatasi perlawanan Leeds United, 2-0.

Keberuntungan sepertinya sulit memihak pada The Whites lantaran mereka tak pernah bisa mengamankan kemenangan ketika meladeni The Gunners, setidaknya di sepuluh laga terakhir di berbagai ajang.

Akhir pekan ini, Leeds akan berusaha keras untuk bangkit dari kegetiran pascapembantaian kontra Manchester City. Namun, Arsenal begitu membara mematenkan posisi empat besar.

Live Streaming Leeds United Vs Arsenal

Matchday ke-18 Liga Primer Inggris 2021/22 antara Leeds United dan Arsenal akan disiarkan di Mola TV pada Sabtu (19/12) pukul 00:30 WIB.

Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

Stasiun TV -
LIVE streaming Mola TV

Kapan Pertandingan Leeds United Vs Arsenal

Pertandingan Leeds United Vs Arsenal
Tanggal Minggu, 19 Desember 2021
Kick-off 00:30 WIB
Stadion Emirates Stadium

Prediksi Skuad Leeds United

Leeds akan memainkan laga ini tanpa duo andalan, Daniel James dan Jamie Shackleton, yang masing-masing mengalami cedera betis dan Achilles saat menghadapi Manchester City selasa lalu.

Robin Koch berpeluang tampil untuk pertama kalinya bagi tim sejak hari pembukaan musim 2021/22, namun bek Junior Firpo harus menepi karena larangan satu pertandingan. Sekira delapan pemain senior Leeds tidak tersedia untuk laga akhir pekan ini.

Posisi Perkiraan susunan tim inti Leeds United (3-5-1-1)
Kiper Meslier
Bek Ayling, Llorente, Cresswell
GelandangRaphinha, Dallas, Harrison
Forshaw, Klich
Striker Roberts
Gelhardt

Prediksi Skuad Arsenal

Sekali lagi, Pierre-Emerick Aubameyang tidak akan dilibatkan di pertandingan ini menyusul tindakan indisipliner dia beberapa waktu lalu.

Dia juga sudah resmi dicopot dari jabatannya sebagai kapten tim. Selebihnya, anak-anak asuh Mikel Arteta dalam kondisi fit untuk bermain di pertandingan kali ini.

Posisi Perkiraan susunan tim inti Arsenal (4-2-3-1)
Kiper Ramsdale
Bek Tomiyasu, White, Gabriel, Tierney
Gelandang Partey, Xhaka
Saka, Odegaard, Martinelli
Striker Lacazette

Preview

Leeds United dalam keadaan remuk setelah diluluhlantakkan Manchester City Selasa lalu. Keadaan semakin parah lantaran skuad mereka dirundung problem cedera.

Kondisi ini bisa dimanfaatkan Arsenal untuk melanjutkan tren positif mereka dalam upaya mematenkan posisi empat besar.

Permasalahan yang dihadapi anak-anak Mikel Arteta saat ini adalah konsistensi. Kerap kali, saat tengah panas-panasnya, The Gunners malah kembali menelan kekalahan. Masalah konsistensi bisa jadi isu utama bagi manajer Arteta.

Namun, Arsenal akan terus memupuk optimisme di persaingan zona Liga Champions mengingat mereka saat ini tengah menikmati berada di bawah Manchester City, Liverpool dan Chelsea.

Arsenal bisa dikatakan bermain tidak bagus-bagus amat sepanjang musim ini, tapi mereka bisa memanfaatkan kondisi kacau Leeds belakangan. Belum lagi, fakta mencatat bahwa Leeds tak pernah bisa mengalahkan klub London Utara di sepuluh perjumpaan terakhir di seluruh kompetisi.

Prediksi: Leeds United 0-2 Arsenal

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0