Zaenuri - PerselaGoal / Abi Yazid

Laporan Pertandingan: Persela Lamongan vs Perseru Badak Lampung FC

Persela Lamongan menjaga asa bertahan di Liga 1 setelah memetik kemenangan 1-0 atas salah satu pesaingnya, Perseru Badak Lampung FC, di Stadion Surajaya, Rabu (20/11) petang WIB, pada laga pekan ke-28 dalam pertandingan yang diwarnai invasi suporter ke dalam lapangan.

Pertandingan ini terhenti di menit ke-72, tak lama setelah Alex Goncalves gagal mengeksekusi penalti. Ulah suporter membuat pemain Persela dan Badak Lampung serta wasit berlari ke dalam kamar ganti untuk menyelamatkan diri. Pertandingan akhirnya dilanjutkan setelah sempat terhenti selama satu jam, karena Persela ngotot laga tidak ditunda.

Babak pertama

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Persela dan Badak Lampung yang sedang berusaha melepaskan diri dari ancaman degradasi mengawali pertandingan dengan tempo lamban. Kedua tim terlihat bermain hati-hati, sehingga tidak banyak ancaman yang diberikan.

Perlahan-lahan Persela menaikkan irama permainan untuk menekan pertahanan Badak Lampung selepas laga berjalan 20 menit. Hanya saja, mereka menemui kesulitan menembus pertahanan tim tamu yang tampil disiplin.

Ancaman serius baru diberikan Persela ketika laga memasuki menit ke-38. Kei Hirose merangsek masuk ke area kotak penalti, dan melepaskan tendangan cukup keras dari jarak dekat. Namun kiper Daryono berhasil memblok bola.

Persela kembali menebar ancaman selang dua menit kemudian melalui set piece. Tapi tendangan Hambali Tholib melayang tipis di atas mistar gawang Badak Lampung, sehingga belum mampu mengubah papan skor.

Di lain sisi, Badak Lampung yang menerapkan permainan bertahan sambil sesekali mencoba melakukan serangan balik tidak membuahkan hasil. Serangan Badak Lampung dapat dipatahkan Persela sejak di lini tengah. Kedudukan imbang tanpa gol ini bertahan hingga babak pertama berakhir.

Babak kedua

Persela tetap memperlihatkan permainan agresif agar tidak kehilangan tiga angka di kandang sekaligus menjaga peluang mempertahankan diri di Liga 1. Sedangkan Badak Lampung tidak mengubah skema bermain bertahan sambil melakukan serangan balik.

Serangan gencar dilancarkan Persela beberapa kali menemui tembok kukuh Badak Lampung. Peluang diperoleh Persela di menit ke-62, tapi tendangan voli Hambali Tholib yang berdiri bebas tidak mengenai sasaran.

Selang empat menit kemudian Daryono melakukan penyelamatan ketika ia memotong umpan Persela dari sisi kiri pertahanan, mengingat Alex Goncalves sudah siap menyambut bola.

Peluang emas diperoleh Persela pada menit ke-71 setelah wasit menunjuk titik putih, menyusul pelanggaran Hariyanto Panto kepada Malik Risaldi. Namun Alex gagal mengeksekusi peluang itu, karena tendangannya dapat ditangkap Daryono.

Kegagalan itu memicu amarah suporter Persela, dan mereka mulai masuk ke dalam lapangan pada menit ke-75. Kondisi itu membuat pemain kedua tim dan wasit menyelamatkan diri ke kamar ganti. Selain melakukan aksi pembakaran di tribune, perusakan juga dilakukan suporter terhadap sejumlah papan iklan dan jala gawang.

Berikut susunan pemain kedua tim:

Persela: Dwi Kuswanto; Moch Zaenuri, Eky Taufik, Arif Satria, Lucky Wahyu, Izmy Hatuwe, Kei Hirose, Rafael Gomes De Oliveira, Alex Dos Santos Goncalves, Delfin Rumbino, Hambali Tolib.
Cadangan: Mochammad Rio Agata; Malik Risaldi, Birrul Walidain, Feri Sistianto, Ghifari Vaiz, Demerson Bruno, Riyatno Abiyoso.

Pelatih: Nilmaizar

Badak Lampung: Daryono; Zainal Haq, Miftah Anwar Sani, Kelvin Wopi, Bojan Malisic, Antony Golec, Akbar Tanjung, Suhandi, Aulia Hidayat, Fernando Junior, Marcus Vinicius Vidal.
Cadangan: Yoewanto Stya Beny; Syahrul Mustofa, Hariyanto Panto, M Hidayatullah, Saepuloh Maulana, Arthur Bonai, Frengki Kogoya.

Pelatih: Milan Petrovic

SIMAK JUGA: KLASEMEN LIGA 1 2019!

Iklan