Emi Martinez wins Ballon d'Or's best goalkeeper awardGetty Images

Kiper Terbaik Dunia: Emiliano Martinez Menangkan Trofi Yashin 2023

  • Martinez menangkan Trofi Yashin
  • Kiper Argentina bersinar di Piala Dunia
  • Kalahkan Ederson dan Bounou

APA YANG TERJADI?

Emiliano Martinez mengklaim trofi tersebut pada Senin (30/10) malam menyusul aksi heroiknya untuk Argentina, saat mereka memenangkan Piala Dunia 2022 di Qatar. Sosok berusia 31 tahun itu mengalahkan, secara berurutan, bintang Manchester City Ederson, andalan Maroko Yassine Bounou, Thibaut Courtois dari Real Madrid, Marc-Andre Ter Stegen dari Barcelona, pemain internasional Kamerun Andre Onana, Dominik Livakovic dari Kroasia, Aaron Ramsdale dari Arsenal, Mike Maignan dari AC Milan dan Brice Samba dari Lens.

GAMBARAN BESAR 

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Martinez menjadi pemenang kelima dari penghargaan bergengsi ini. Pemenang sebelumnya termasuk Alisson Becker dari Liverpool, Gianluigi Donnarumma dari Paris Saint-Germain, dan Thibaut Courtois dari Real Madrid.

TAHUKAH ANDA?

Hanya satu penjaga gawang yang pernah memenangkan Ballon d'Or: Lev Yashin, pada 1963. Jadi, dalam upaya untuk memastikan lebih banyak kiper yang diberi penghargaan pada upacara tahunan mereka di Paris, France Football memperkenalkan Trofi Yashin mulai 2019.

DALAM FOTO 

Emi Martinez Argentina 2023Getty

BERIKUTNYA?

Aston Villa yang diperkuat Martinez selanjutnya beraksi pada Minggu dengan bertandang ke markas Nottingham Forest di Liga Primer.

Iklan