Calhanoglu MilanGetty Images

Christian Eriksen Kena Serangan Jantung, Walter Zenga Heran Inter Milan Malah Datangkan Hakan Calhanoglu

Legenda Inter Milan Walter Zenga mempertanyakan keputusan klub kesayangannya ini mendatangkan Hakan Calhanoglu dari klub seteru abadi, AC Milan.

Lebih dari itu, Zenga heran dengan keputusan manajemen Nerazzurri dengan mengambil langkah ini di tengah problem jantung yang menimpa Christian Eriksen.

Bintang Denmark itu mungkin masih 50-50 apakah bisa bermain kembali atau pensiun dini, tetapi Zenga melihat Calhanoglu memiliki karakter bermain yang tak jauh berbeda dengan eks bintang Tottenham Hotspur tersebut.

Inter sendiri mendapatkan tanda tangan gelandang internasional Turki itu dengan status gratis setelah kontrak dia tidak diperpanjang di Milan.

"Ketika [Christian] Eriksen menghadapi sebuah masalah [penyakit jantung], syukurlah dia sekarang harusnya sudah dalam kondisi yang baik," tutur legenda Inter tersebut.

"Inter mendapati diri mereka memiliki lubang yang darurat di dalam skuad. Sementara, dia [Calhanoglu] berstatus bebas transfer," lanjutnya.

"Dia kurang lebih memiliki karakter itu [seperti Eriksen]," jelas Zenga, yang merupakan mantan pelatih kepala Cagliari.

Bagaimanapun, Zenga memandang dari sisi Calhanoglu sendiri, yang menurutnya kepindahan dia ke Inter akan bagus bagi pribadi dirinya, tetapi akan menimbulkan permusuhan di kalangan fans Rossoneri.

"Calhanoglu mendapati dirinya di tempat yang tepat pada waktu yang tepat. Inter akan meminta Simone Inzaghi dan dia akan memberikan ya," katanya lagi.

"Maka secara etis, untuk hengkang dari satu sisi kota itu sendiri akan menjadi agak rumit," pungkas Zenga.

Iklan
0