Liverpool menghidupkan kembali keinginan mereka untuk mengangkut pemain berbakat Fiorentina Federico Chiesa. Demikian diwartakan teamTALK.
Bintang muda Serie A Italia itu telah menjadi salah satu prospek panas di belantika sepakbola Eropa dan ditaksir memiliki banderol harga mencapai £70 sampai £90 juta.
Moncer di Serie dengan tampil konsisten dalam 28 laga dan mencetak enam gol, klub-klub raksasa Inggris seperti Chelsea, Manchester United dan City, termasuk Liverpool, menginginkan sekali jasa sang pemain.
Tak hanya dari para kontestan Liga Primer. Klub-klub elite lokal seperti Juventus dan AC Milan diketahui menaruh hasrat besar untuk bekerja sama dengan pemain berusia 21 tahun tersebut.
Akan tetapi, seperti diberitakan teamTALK, The Reds memiliki peluang memiliki Chiesa.
Klopp disebut-sebut telah mengadakan pembicaraan dengan para petinggi Liverpool untuk menjadikan Chiesa sebagai target utama di bursa transfer musim panas mendatang.




