OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Gelandang muda Manchester United Josh Harrop tak dapat menutupi rasa senangnya setelah menandai debutnya untuk klub dengan mencetak gol.
Di matchday terakhir Liga Primer Inggris yang digelar di Old Trafford, Minggu (21/5) malam WIB, pemuda berusia 21 tahun itu sukses mengemas satu gol dalam kemenangan 2-0 United atas Crystal Palace.
SIMAK JUGA: Skuat Muda Setan Merah Pukul Palace
Mengenai debutnya, Harrop lewat unggahannya di Instagram menyatakan: “Mimpi yang menjadi kenyataan,” tulisnya singkat.
Selain Harrop, duel melawan Palace semalam juga menjadi ajang debut profesional bagi Demetri Mitchell dan Angel Gomes, selagi Joel Pereira mendapati debutnya di Liga Primer untuk kali pertama setelah sebelumnya pernah turun di Piala FA.
Goal



