Jose Mourinho Manchester United Ajax Amsterdam 05242017Getty

Jose Mourinho Persembahkan Trofi Liga Europa Untuk Korban Tragedi Manchester


OLEH    ADHE MAKAYASAIkuti di twitter

Manajer Manchester UnitedJose Mourinho mempersembahkan trofi Liga Europa untuk mereka yang menjadi korban dalam tragedi Manchester.

Seperti diketahui, Manchester tengah berduka menyusul ledakan bom yang terjadi di konser Ariana Grande di Manchester Arena pada awal pekan ini, dan banyak korban jiwa berjatuhan dari warga sipil.

Dan United sedikit memberi kebahagiaan pada warga kota Manchester menyusul keberhasilan mereka mengalahkan Ajax dengan skor 2-0 di final, Kamis (25/5) dini hari WIB.

Mourinho mengatakan: “Doa saya tentu bersama para korban dan keluarga dari tragedi yang terjadi di Manchester,” ujarya kepada MUTV. “Tragedi tersebut terbayang dalam pikiran saya. Mungkin kemenangan ini sedikit memberikan kebahagiaan bagi Manchester, saya sendiri tidak tahu. Saya, mungkin juga yang lain, bersedia menukar trofi ini demi mereka yang meninggal, itu pasti. Namun jika saya fokus pada aspek sepakbola, saya sangat bangga.”

SIMAK JUGA: Man United Juara Liga Europa!

Di pertandingan semalam, United meraih kemenangannya berkat gol-gol dari Paul Pogba dan Henrikh Mkhitaryan, dan Mourinho menilai performa anak asuhnya semalam sangat memuaskan.

“Tim ini tampil fantastis dari menit pertama sampai terakhir,” lanjut pria Portugal tersebut. “Ini adalah performa kolektif, di mana ada sejumlah pemain yang tampil sangat bagus dan kami mengontrol penuh pertandingan.

“Kami selalu yakin bisa memenangkan Liga Europa dan saya sangat bahagia. Kami bermain dengan cerdas, kami tidak ingin terlena. Kami lebih kuat ketimbang mereka.

“Jika Anda dominan dalam duel udara, kemudian mainkan bola-bola panjang. Ada banyak penayir di sepakbola namun mereka tidak banyak memenangkan trofi. Kami sedari awal yakin bahwa kami lebih baik dari Ajax dan kami mengeksploitasi kelemahan mereka.”

Iklan
0