Banner ID - EPL ManagerGoal

Jose Mourinho: Paul Pogba Akan Turun Lawan Crystal Palace


OLEH    ADHE MAKAYASAIkuti di twitter

Manajer Manchester UnitedJose Mourinho memastikan Paul Pogba akan turun melawan Crystal Palace dalam lanjutan Liga Primer Inggrismatchday ke-38, Minggu (21/5) malam WIB.

Sebelumnya Pogba sempat absen di beberapa pertandingan karena mengalami cedera dan juga sang ayah baru saja meninggal dunia, namun Mourinho akan memainkan rekrutan termahalnya itu demi membuatnya siap menghadapi final Liga Europa melawan Ajax pada pertengahan pekan depan.

PREVIEW Liga Primer Inggris: Manchester United - Crystal Palace

Mourinho mengatakan: “Paul Pogba baik-baik saja,” ujarnya di laman resmi klub. “Dia adalah sosok yang kuat dan dia punya mentalitas kuat. Dia tengah belajar bagaimana hidup setelah ditinggal ayahnya, namun dia kuat.

“Dia tahu dia butuh bermain pada Minggu ini karena dia tidak bermain atau berlatih untuk sekian lama, dan dia butuh menit bermain, jadi dia akan turun melawan Palace,” imbuhnya.

Banner ID - EPL ManagerGoal
Iklan
0