Joachim Low meyakini Jerman butuh “perombakan besar” menyusul kegagalannya di Piala Dunia 2018.
Sang juara bertahan secara tak terduga finis di urutan terbawah Grup F setelah menelan kekalahan 2-0 dari Korea Selatan pada Rabu (27/6) malam WIB kemarin.
Low, yang masa depannya masih belum jelas meski telah memperpanjang kontraknya hingga 2022 sebelum Piala Dunia, menekankan bahwa Der Panzer butuh reaksi seusai ketersingkiran mereka di fase pertama turnamen sejak 1938.

“Kami pernah mengalami situasi ini sebelumnya – ketika tim ini tersingkir dari Euro 2004 di babak grup,” kata Low.
“Setelah itu, ada banyak perubahan. Selama 14 tahun kami menjadi lebih baik, kami tim paling konsisten di dunia dalam sepuluh tahun terakhir dan kami adalah juara dunia.
“Namun sekarang, dengan ketersingkiran ini dan kekecewaan besar ini, kami harus menghadapi konsekuensinya dan mengambil langkah tepat.
“Kami butuh banyak perubahan, perubahan besar. Dan mengenai itu, kita harus berbicara,” imbuhnya.

