Son GOALSTUDIOGOALSTUDIO

Jersey Harimau GOALSTUDIO Dirilis Untuk FIFA 22 Ultimate Team

Kabar bagus bagi para penggemar FIFA karena mulai pekan ini Anda sudah dapat mencicipi jersey baru yang terinspirasi oleh 'black water tiger' dalam mode Ultimate Team di FIFA 22.

Peluncuran ini merupakan bagian dari pameran jersey baru EA Korea di FIFA 22 untuk memamerkan keindahan budaya negara itu melalui berbagai kolaborasi.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Harimau, yang merupakan hewan spiritual Korea, merupakan inti dari desain GOALSTUDIO, yang menggunakan pola dan warna yang garang, dan kerah taekwondo, sedangkan desain jersey mengekspresikan ciri-ciri simbolis dari kepemimpinan dan semangat kuat yang terkait dengan harimau hitam.

Karena jersey ini dibuat melalui kolaborasi dengan GOALSTUDIO, edisi terbatas dari ini sebenarnya baru akan dirilis untuk ritel sekitar musim Natal di toko online GOALSTUDIO (GOALSTUDIO.COM) dan toko andalannya di Gangnam, Seoul.

Jersey dalam jumlah terbatas ini juga akan tersedia untuk influencer di seluruh Korea.

Sementara itu, jersey ini juga akan dikenakan oleh semua finalis yang ambil bagian dalam 'PlayStation Cup EA SPORTS FIFA 22 Online Tournament' pada Januari mendatang.

Untuk mencicipi jersey ini, para penggemar FIFA harus menyelesaikan 'Korean Tiger Set Squad Building Challenge', yang mengharuskan penyerahan dua skuad dengan persyaratan berikut:

Guardian Spirit:

Pemain Korean Selatan: Minimal 1

Pemain Rare: Minimal 5

Pemain Gold: Minimal 4

Kualitas Pemain: Minimal silver

Team Chemistry: Minimal 50

 

Tiger Fury:

Pemain K League: Minimal 1

Pemain Rare: Minimal 3

Pemain Gold: Minimal 1

Kualitas Pemain: Minimal silver

Team Chemistry: Minimal 50

Iklan