Pepe, Kai Havertz, Portugal vs Germany Euro 2020Getty

Dari Segi Teknik & Visi, Kai Havertz Adalah Titisan Zinedine Zidane

Lothar Matthaus tak sungkan menyandingkan bintang muda Jerman Kai Havertz dengan legenda besar Prancis Zinedine Zidane.

Attacker milik Chelsea itu tampil sensasional saat Jerman menundukkan Portugal dengan skor meyakinkan, 4-2. Di laga itu, Havertz tampil kontributif.

Dari segi skill, teknik dan visi, di mata Matthaus, Havertz menyerupai Zidane ketika mantan pelatih Real Madrid ini aktif bermain dulu.

"Saya membandingkan dia dengan Zinedine Zidane dalam hal skill, teknik, visi dan cara dia mengantisipasi situasi," tutur jawara Piala Dunia itu kepada Kicker.

"Zidane tidak terlihat cepat, akan tetapi saat itulah dia mengendalikan bola. Havertz bisa melakukan hal yang serupa," Matthaus membandingkan kompatriotnya itu dengan Zidane.

Lebih jauh, Matthaus melihat perjalanan karier Havertz bahkan bisa saja melebihi Zidane mengingat usianya saat ini masih sangat produktif. Sang legenda melihat, potensi Havertz untuk jadi pemain terbaik dunia terbuka lebar.

"Dia berpeluang mencetak banyak gol dan meningkatkan diri dalam pergerakan pendek, dengan cara latihan spesial," lanjut Matthaus.

"Dia punya mata yang tajam, kontrol bolanya luar biasa, punya penempatan posisi yang apik, tekniknya sangat bagus," ulas pria berumur 60 tahun tersebut.

"Lebih dari itu, Havertz bermain dengan kecerdasan dan menggunakan bodinya dengan baik. Havertz dalam perjalanan [jadi pemain terbaik]. Namun, nuansa akan menentukan apakah dia bisa mencapai puncak, apakah dia bisa menjadi pemain hebat atau pemain yang sangat hebat," pungkasnya.

Jerman menempati posisi kedua klasemen sementara Grup F dengan perolehan poin tiga setelah menjalani dua pertandingan - kalah di laga pembuka kontra Prancis lalu menumbangkan Portugal.

Iklan
0