Piala Asia U-19 2020 (2021): Jadwal Timnas U-19, Grup, Hasil & Informasi Lengkap Indonesia

Timnas Indonesia U-19 sedianya bakal berlaga di Piala Asia U-19 2020 yang diselenggarakan di Uzbekistan, 14-31 Oktober setelah undian kejuaraan tersebut dilaksanakan di Kuala Lumpur, Malaysia, markas dari AFC selaku konfederasi sepakbola Asia.

Namun, karena pandemi virus corona, turnamen prestisius ini terpaksa diundur hingga awal 2021, meski AFC masih belum menetapkan tanggal secara pasti kapan turnamen tersebut akan dilangsungkan.

Pada pengundian grup yang dilaksanakan Kamis (18/6) sore, Indonesia terletak di pot 2 bersama Jepang, Tajikistan, dan Australia. Merah-Putih lolos ke putaran final yang digelar di Jakarta, dengan status juara Grup K, dengan tujuh poin.

Kala itu, Indonesia sebagai tuan rumah kualifikasi mengalahkan Timor Leste lalu Hong Kong, hingga pada partai pamungkas berbagi poin dengan Korea Utara. Skor 1-1 didapat dalam partai terakhir yang sengit tersebut. 

Berdasarkan hasil undian grup, Indonesia U-19 yang merupakan tunas menuju Piala Dunia U-20 2020 berada satu grup dengan tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, dan tim yang patut diperhitungkan kuat, Iran, di Grup A.

Turnamen sekaligus memperebutkan wakil Asia yang berangkat mengikuti Piala Dunia U-20. Selaku tuan rumah, Indonesia sudah dipastikan lolos ke kejuaraan dunia itu. Empat tim yang berhasil menembus semi-final Piala Asia U-19 akan mengikuti jejak Indonesia. Jika Indonesia mampu melangkah ke semi-final, akan digelar pertandingan play-off untuk memperebutkan satu tiket tersisa.

Konten

  1. Format Piala Asia U-19 2020 / AFC U-19 youth championship 2020 
  2. Fase Grup Piala Asia U-19 2020; Jadwal Indonesia U-19, hasil & klasemen
  3. Kapan Piala Asia U-19 2020 Digelar
  4. Stadion Piala Asia U-19 2020
  5. Piala Asia U-19 Edisi Sebelumnya
  6. Piala Dunia U-20 2021

Format Piala Asia U-19 2020 (2021) / AFC U-19 youth championship 2020 (2021)

Sebanyak 16 tim akan ambil bagian pada kejuaraan ini, mereka berasal dari kualifikasi yang terdiri dari 11 grup, dan masing-masing juara grup melaju ke babak final, ditemani empat tim terbaik dengan status runner-up pada kualifikasi. Uzbekistan melaju otomatis karena status tuan rumah.

Pada fase grup yang dibagi empat grup, setiap grup akan dihuni empat tim. Juara grup ditemani runner-up bakal maju ke babak delapan besar atau perempat-final guna memainkan fase gugur. Pemenang dari fase tersebut melaju ke semi-final, lalu final, untuk penentuan tim juara, dan tim yang kalah di semi-final akan tampil di perebutan tempat ketiga.

AFC U19AFC

Trofi juara Piala Asia U-19

Kembali ke atas

Fase Grup Piala Asia U-19 2020; Jadwal Timnas U-19, hasil & klasemen Indonesia

Grup yang sudah ditentukan melalui undian pada 18 Juni lalu, Indonesia bersama tuan rumah!

Grup A

PosTimGPWDLGDPts
1Uzbekistan (Tuan rumah)000000
2Indonesia000000
3Kamboja000000
4Iran000000

Jadwal Grup A

TanggalPertandinganWIBVenue
TUNDAIndonesia vs Kamboja14.00Bunyodkor Stadium, Tashkent
TUNDAUzbekistan vs Iran1800Bunyodkor Stadium, Tashkent
TUNDAIran vs Indonesia1400Bunyodkor Stadium, Tashkent
TUNDAKamboja vs Uzbekistan1800Bunyodkor Stadium, Tashkent
TUNDAUzbekistan vs Indonesia1800Bunyodkor Stadium, Tashkent
TUNDAKamboja vs Iran1800Lokomotiv Stadium, Tashkent

Grup B

PosTimGPWDLGDPts
1Korea Selatan000000
2Irak000000
3Jepang000000
4Bahrain000000

Jadwal Grup B

TanggalPertandinganWIBVenue
TUNDAKorea vs Bahrain14.00Lokomotiv Stadium, Tashkent
TUNDAJepang vs Irak18.00Lokomotiv Stadium, Tashkent
TUNDABahrain vs Jepang14.00Lokomotiv Stadium, Tashkent
TUNDAIrak vs Korea18.00Lokomotiv Stadium, Tashkent
TUNDAKorea vs Jepang14.00Lokomotiv Stadium, Tashkent
TUNDAIrak vs Bahrain14.00AGMK Stadium, Olmaliq

Grup C

PosTimGPWDLGDPts
1Arab Saudi000000
2Australia000000
3Vietnam000000
4Laos000000

Jadwal Grup C

TanggalPertandinganWIBVenue
TUNDAArab Saudi vs Laos14.00Navbahor Central Stadium, Namangan
TUNDAAustralia vs Vietnam18.00Navbahor Central Stadium, Namangan
TUNDALaos vs Australia14.00Navbahor Central Stadium, Namangan
TUNDAVietnam vs Arab Saudi18.00Navbahor Central Stadium, Namangan
TUNDAArab Saudi vs Vietnam18.00Lokomotiv Stadium, Tashkent
TUNDAAustralia vs Laos18.00Navbahor Central Stadium, Namangan

Grup D

PosTimGPWDLGDPts
1Qatar000000
2Tajikistan000000
3Malaysia000000
4Yaman000000

Jadwal Grup D

TanggalPertandinganWIBVenue
TUNDAQatar vs Yaman14.00AGMK Stadium, Olmaliq
TUNDATajikistan vs Malaysia18.00AGMK Stadium, Olmaliq
TUNDAYaman vs Tajikistan14.00AGMK Stadium, Olmaliq
TUNDAMalaysia vs Qatar18.00AGMK Stadium, Olmaliq
TUNDAQatar vs Malaysia18.00Bunyodkor Stadium, Tashkent
TUNDATajikistan vs Yaman18.00AGMK Stadium, Olmaliq

Kembali ke atas

Kapan Piala Asia U-19 2020 (2021) Digelar

Piala Asia U-19 2020 merupakan edisi ke-41 dari kejuaraan junior ini. Kick-off pertama sebelumnya dijadwalkan pada 14 Oktober 2020 hingga 31 Oktober, di Uzbekistan. Namun, pandemi virus corona membuat turnamen ini diundur pada 2021 mendatang.

Kembali ke atas

Stadion Piala Asia U-19 2020 (2021) / AFC U-19 youth championship 2020 (2021)

StadionKapasitas
Bunyodkor Stadium, Tashkent34,000
Lokomotiv Stadium, Tashkent8,000
Navbahor Central Stadium, Namangan22,500
AGMK Stadium, Olmaliq12,000

Kembali ke atas

Piala Asia U-19 Edisi Sebelumnya

Saudi Arabia U-19, AFC U-19 Championship, 2018AFC

Arab Saudi menjadi juara pada Piala Asia U-19 2018

Edisi (Tuan Rumah)JuaraRunner-upSkor
2000 (Iran)IrakJepang2-1
2002 (Qatar)Korea SelatanJepang1-0
2004 (Malaysia)Korea SelatanTiongkok2-0
2006 (India)Korea UtaraJepang1-1 (p. 5-3)
2008 (Arab Saudi)UEAUzbekistan2-1
2010 (Tiongkok)Korea UtaraAustralia3-2
 2012 (UAE)Korea SelatanIrak1-1 (p. 4-1)
2014 (Myanmar)QatarKorea Utara1-0
2016 (Bahrain)JepangArab Saudi0-0 (p.5-3)
2018 (Indonesia)Arab SaudiKorea Selatan2-1

Kembali ke atas

Piala Dunia U-20 2021

Piala Asia U-19 2020 menjadi tiket untuk tampil pada Piala Dunia U-20 2021 yang akan diselenggarakan di Indonesia. Setiap tim yang melaju ke semi-final Piala Asia U-19 bakal tampil di Piala Dunia U-20.

Jika Indonesia masuk semi-final, maka akan ada lima tim Asia yang tampil pada Piala Dunia U-20 tahun depan. Satu tempat diperebutkan melalui play-off, yang diikuti oleh empat tim yang kalah pada babak perempat-final.

Kembali ke atas

Penundaan Jadwal Piala Asia U-19 2020

AFC sebagai penyelenggara dan pemilik event Piala Asia U-19 2020 telah menetapkan melalui rapat eksekutif secara virtual, bahwa Piala Asia U-19 2020 akhirnya ditunda ke awal 2021. Keputusan ini diambil karena situasi pandemi virus corona belum mereda di berbagai negara Asia.

Daftar Pemain Timnas Indonesia U-19 Proyeksi Piala Asia U-19

Sebanyak 37 pemain saat ini tengah mengikuti pemusatan latihan di Jakarta yang bakal dilanjutkan di Kroasia, dengan hanya diikuti 30 pemain.

No.Nama Pemain (Klub)
1Irfan (AS Abadi Tiga Naga)
2Muhammad Fajar Fathur Rachman (ASAD 313)
3Mohammad Kanu Helmia (Babel United FC)
4Irfan Jauhari (Bali United)
5I Kadek Dimas Satria Adiputra (Bali United)
6Komang Tri Arta Wiguna (Bali United)
7Amiruddin Bagas Kaffa Arrizqi (Barito Putera)
8Mochamad Yudha Febrian (Barito Putera)
9David Maulana (Barito Putera)
10Liba Valentino Imwahyusy (Bhayangkara FC)
11Serdi Ephy Fano Boky (Bhayangkara FC)
12Khairul Imam Zakiri (Gymnastica Ceuta)
13Fadilah Nur Rahman (Diklat Ragunan)
14Komang Teguh Trisnanda (Diklat Ragunan)
15Witan Sulaeman (FK Radnik Surdulica)
16Elkan William Tio Baggot (Ipswich Town)*
17Rizky Ridho Ramadhani (Persebaya Surabaya)
18Mochammad Supriadi (Persebaya)
19Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya)
20Erlangga Setyo Dwi Saputra (Persib Bandung)
21Beckham Putra Nugraha (Persib)
22Risky Muhammad Sudirman (Persija Jakarta)
23Braif Fatari (Persija)
24Sandi Arta Samosir (Persija)
25Theofillo Numberi Da Costa (Persipura)
26Bayu M. Fiqri (PON Jatim)
27Harberd Akhova Sokoy (PPLP Papua)
28Pratama Arhan Alif Rifai (PSIS)
29Alfeandra Dewangga Santosa (PSIS)
30Muhammad Adi Satryo (PSMS)
31Saddam Emiruddin Gaffar (PSS Sleman)
32Muhammad Fadhil Adhitya Aksah (Semen Padang)
33Ahmad Rusadi
34Andre Oktaviansyah
35Brylian Negietha Dwiki Aldama
36Jack Brown
37Syukran Arabia Samual.

SIMAK PERKEMBANGAN TIMNAS INDONESIA U-19 DI SINI

*) Menyusul ke Kroasia.

Timnas Indonesia U-19 - TC AgustusPSSI

Info Lengkap Tim Nasional Indonesia

Iklan