Emiliano Martinez Aston Villa Cristiano Ronaldo Manchester UnitedGetty Images

Jack Grealish Kirim Pesan Ke Emi Martinez Atas Aksi 'Goyang' Di Hadapan Fans Man United

Kejenakaan kiper Aston Villa Emi Martinez dengan bergoyang di hadapan fans Manchester United saat Bruno Fernandes gagal mengeksekusi penalti menuai respons dari Jack Grealish.

The Red Devils takluk 1-0 dari Villa di Old Trafford Sabtu akhir pekan lalu, di mana kiper Argentina itu mendapati tembakan penalti Bruno melambung tinggi di atas mistar gawang di masa injury-time.

Kegagalan Bruno dalam mengeksekusi penalti diduga berkat kecerdikan permainan mental yang dilakukan Martinez.

Diketahui, di hadapan Bruno, Martinez menunjuk Cristiano Ronaldo agar eks megabintang Juventus itu yang melakukan tendangan 12 pas, bukan kompatriotnya tersebut.

Gara-gara tantangan yang diberikan Martinez pada Ronaldo itu, Bruno diyakini 'kena mental' alias gerogi.

Seperti diketahui, Ronaldo juga merupakan spesialisasi penalti selama dia berkarier. Tetapi di laga kali itu, dia mengalah dan membiarkan Bruno menendang penalti yang menentukan tersebut.

Nahas, tembakan Bruno melayang tinggi di atas mistar, namun Ronaldo coba untuk tetap membesarkan hati rekan senegaranya tersebut.

Yang menarik, Martinez melakukan gesture unik sesaat setelah kegagalan penalti Bruno. Dia langsung berbalik badan ke hadapan fans Man United lalu bergoyang seperti memberi isyarat ejekan pada para loyalis Setan Merah.

Mendapati itu, Grealish yang merupakan mantan rekan setim Martinez, memberikan pesan pada sang penjaga gawang atas aksinya itu di Instagram.

"Penampilan tak terduga dari semuanya hari ini. Tiga poin, clean sheet, pekerjaan tuntas," tulis Grealish, yang di musim panas ini diboyong Manchester City dari Villa.

"Emi, kamu pria yang jenaka. Mantap, bro," tambah Grealish.

Hasil negatif ini merupakan kekalahan perdana Man United di musim baru. Mereka masih mengoleksi 13 poin dari enam pertandingan berlalu, dengan duduk di urutan keempat klasemen.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0