OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Tim nasional Italia akan memiliki pelatih permanen pada 20 Mei mendatang. Pernyataan itu disampaikan langsung oleh legenda AC Milan yang kini menjabat sebagai wakil komisioner FIGC Alessandro Costacurta.
Azzurri sendiri untuk saat ini masih mencari pelatih permanen setelah pihaknya mendepak Gian Piero Ventura yang gagal membawa Gianluigi Buffon dkk. lolos ke Piala Dunia 2018.
Jabatan pelatih di timnas untuk sementara dipegang oleh Luigi di Biago, selagi FIGC diyakini tengah mempertimbangkan tiga kandidat tak terkecuali manajer Chelsea Antonio Conte.
Ditanya wartawan soal perkembangan dalam proses pencarian pelatih baru, Costacurta mengatakan: “Kita akan tahu nama pelatih baru pada 20 Mei. Jika kami punya kesempatan untuk mendapatkan sosok yang lebih baik dari Di Biagio – dan saya rasa tidak ada banyak di luar sana – kemudian kita akan sampaikan.
“Saya pikir ini lebih penting untuk memikirkan para pemain yang kita miliki, karena saya ragu Jose Mourinho atau Pep Guardiola sekalipun bisa [membawa Italia] lebih baik kemarin. Di Biagio ini adalah pelatih yang telah berkembang dari tahun ke tahun, menapak naik dalam ranking federasi.
“Juga sangat memungkinkan bahwa dia akan menjadi pelatih baru atau dia masuk jajaran staf pelatih yang baru. Gigi itu sangat bertalenta. Saya sudah memantaunya dari dekat dan bisa mengonfirmasi itu kepada federasi agar mereka bisa melihat situasi ini seperti saya.”
