iniesta(C)Getty Images

Legenda Barcelona Andres Iniesta Perpanjang Kontrak Dua Tahun Di Vissel Kobe

Mantan bintang Barcelona Andres Iniesta telah meneken ekstensi kontrak dua tahun di Vissel Kobe.

Romantisme 20 tahun Iniesta bersama Barcelona berakhir pada 2018 untuk kemudian sang legenda menjajal petualangan baru dengan merasakan tantangan di Jepang.

Sejak bergabung, gelandang 26 tahun itu telah menjadi figur penting di Vissel, yang berhasil mempertahankan jasa si pemain dan akan membuatnya berada di Noevir Stadium Kobe sampai 2023 mendatang.

Setelah pengumuman perpanjangan kontrak ini, Iniesta menyampaikan rasa suka citanya kepada reporter: "Tiga tahun lalu, kami mengumumkan proyek menarik di Tokyo."

"Tantangan baru ini adalah yang terbesar bagi saya dan keluarga saya. Saya bersyukur kepada petinggi klub dan orang-orang yang terlibat di sini atas kepercayaan yang kembali diberikan setelah tiga tahun," imbuh Iniesta.

"Meski ini adalah periode sulit, kami telah membangun sejarah, seperti memenangkan gelar juara untuk klub. Hari ini adalah hari yang spesial," katanya lagi.

"Hal terpenting bagi saya adalah merasakan orang-orang di sekitar menghargai saya. Saya ingin terus dengan passion yang saya miliki ini ketika saya pertama datang ke sini tiga tahun lalu," lanjutnya.

"Saya sangat senang bisa terlibat dengan proyek ini untuk dua tahun ke depan," tandasnya.

Total, Iniesta sudah membukukan 77 penampilan di seluruh kompetisi bagi Vissel selama tahun tahun terakhir, termasuk tiga penampilan starter di kampanye 2021.

Bekas pemain internasional Spanyol itu berkontribusi 16 gol dan 18 assist selama berkancah di liga Jepang, membantu tim memenangkan Piala Emperor dan Piala Super Jepang.

Iniesta memulai karier di Barca 2002 silam setelah lulus dari akademi La Masia. Dalam perjalanannya, dia kemudian menjelma jadi salah satu pemain terbaik Eropa.

Peraih Piala Dunia itu mencatatkan 57 gol dan 139 assist dalam 674 pertandingan bagi Blaugrana, memenangkan 30 trofi termasuk sembilan titel La Liga dan empat Liga Champions.

Iklan
0