Inggris memastikan diri tampil di final Euro U-19 2022 setelah mengalahkan Italia lewat skor tipis 2-1, Rabu (28/6) malam WIB tadi.
Di laga semi-final yang digelar di Narodne Treningove Centrum SFC, Senec semalam, Inggris U-19 arahan Ian Foster sempat dikejutkan oleh gol cepat gelandang Fabio Miretti pada menit ke-12.
The Young Lions baru bisa menyamakan kedudukan jelang satu jam permainan melalui Alex Scott, bahkan mereka mampu berbalik unggul berkat gol bek Liverpool Jarell Quansah di delapan menit mendekati bubaran.
Final Kedua Inggris Dalam Lima Tahun
Dengan ini, Inggris berhak ke partai puncak Euro U-19 setelah terakhir kali merasakannya pada 2017, di mana waktu itu mereka keluar sebagai juara usai mengalahkan Portugal.
Inggris merupakan tim kedua tersukses di ajang ini, hanya terpaut satu trofi dari Spanyol yang berhasil menjadi juara sebanyak 11 kali.
Mereka kini berpeluang untuk mengejar rivalnya tersebut andai memenangkan final pada 1 Juli mendatang.
Siapa Lawan Inggris Di Final?
Secara mengejutkan, Inggris bakal bertemu Israel, yang di partai semi-final lain mengalahkan tim kuat Prancis dengan skor 2-1.
Israel sebelumnya mengukir sejarah dengan merebut satu tiket ke Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia seusai finis sebagai runner-up Grup B, dan ini akan menjadi partisipasi pertama mereka.
Adapun final nanti merupakan partai ulangan mengingat Inggris dan Israel pernah bertemu di babak grup, dengan The Young Lions menang tipis 1-0 lewat gol Liam Delap.
