- Inggris kalahkan Italia
- Rebut satu tiket ke Euro 2024
- Azzurri masih punya asa
APA YANG TERJADI?
Inggris memastikan satu tiket ke Euro 2024 setelah mengalahkan Italia lewat skor 3-1 dalam lanjutan babak kualifikasi yang digelar di Wembley, Rabu (18/10) dini hari WIB tadi.
Pasukan Gareth Southgate sejatinya hanya membutuhkan satu poin untuk mengamankan tempat mereka dan sepertinya perayaan itu akan tertunda ketika mantan striker West Ham United Gianluca Scamacca memberi Italia keunggulan dari jarak dekat pada menit ke-15.
Namun Jude Bellingham kembali menjadi motor Inggris ketika bintang Real Madrid berusia 20 tahun itu memimpin comeback timnya, memenangkan penalti yang membuat kapten Harry Kane menyamakan kedudukan di setengah jam permainan.
Bellingham lagi-lagi berperan untuk gol kedua negaranya, sebagaimana umpan matangnya bisa dituntaskan Marcus Rashford di awal babak kedua sebelum Kane menutup harinya dengan brace di 13 menit tersisa.
GAMBARAN BESAR
Hasil ini membuat Inggris bercokol di puncak klasemen Grup C dengan koleksi 16 poin dari enam pertandingan. Sementara itu, Italia tertahan di posisi ketiga lantaran baru meraih 10 poin, namun mereka masih berpeluang menikung runner-up Ukraina, yang unggul tiga angka dengan satu laga lebih banyak.
DALAM FOTO
(C)Getty ImagesTAHUKAH ANDA?
Brace Harry Kane malam ini membuatnya menyalip Bobby Charlton (23) untuk menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa Inggris di Wembley (24 gol).
BERIKUTNYA?
Inggris akan memainkan dua laga kualifikasi terakhir dengan menjamu Malta (18/11) sebelum menutupnya di kandang Makedonia Utara (21/11).
