Guti mengakui dirinya adalah salah satu di antara jutaan fans yang mengidolakan Jude Bellingham atas penampilan fenomenalnya bersama Real Madrid sejauh ini.
Dalam pandangannya, Bellingham secara instan bisa dengan mudah menaklukkan hati para loyalis Los Blancos berkat deretan aksi spektakulernya di lapangan.
Lebih jauh, Guti melihat, Bellingham berada di jalur yang tepat untuk kelak jadi pemain terbaik dunia, menggeser takhta GOAT macam Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
"Madrid amat sangat mencintai Bellingham, karena dia bertekad datang ke Real Madrid," kata legenda Madrid tersebut kepada El Chiringuito.
"Bellingham memainkan deretan pertandingan secara fantastis," puja-puji Guti untuk gelandang berbakat Inggris itu.
"Itu adalah takhta Vinicius, [Kylian] Mbappe, dan [Erling] Haaland. Akan tetapi, Bellingham adalah satu-satunya yang menyadari bahwa takhta milik Messi dan Cristiano itu gratis, dan dia sedang mengejarnya!" tandas Guti.
Bellingham baru saja menyamai rekor legenda Madrid Ronaldo dengan mengukir 10 gol dari 10 pertandingan pertama bagi Los Blancos setelah mencetak brace di laga kontra Osasuna.
