Gianfranco ZolaIstimewa

Gianfranco Zola Abaikan Rumor Latih Chelsea


OLEH   ANUGERAH PAMUJI     Ikuti di twitter

Gianfranco Zola mengabaikan rumor yang menyatakan dirinya akan menangani Chelsea, klub yang telah membesarkan namanya.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Nama Zola memang santer dispekulasikan bakal melengserkan posisi Antonio Conte di kursi pelatih kepala The Blues dalam waktu dekat.

Meski demikian, Zola mengaku sampai sejauh ini tidak ada pendekatan konkret yang dilakukan manajemen Chelsea. Semuanya masih sebatas kabar burung.

"Dalam satu pekan ada satu kabar lalu dalam satu pekan lainnya tidak ada kabar apa pun, yang menghubungkan saya dengan Chelsea," ujar legenda Chelsea tersebut.

"Namun, saya tidak tahu apa pun mengenai hipotesis satu ini. Lagipula, setelah menangani Birmingham, saya menghabiskan waktu setahun di luar sepakbola [istirahat]."

Klub terakhir yang ditangani Zola adalah Birmingham pada musim 2016/17. Sayangnya, di klub itu dia terbilang gagal, dengan dia hanya bertahan empat bulan.

Zola bukanlah sosok asing bagi Chelsea. Dalam kurun 1996-2003, pria berusia 51 tahun itu menjadi figur integral bagi si London Biru, di mana dia mampu mempersembahkan tujuh trofi - tanpa gelar Liga Primer Inggris.

Iklan