ONLY GERMANY Frenkie de Jong Barcelona 2022imago images

Frenkie De Jong Tiba Di London, Sinyal Gabung Manchester United Atau Chelsea?

Gelandang incaran Manchester United dan Chelsea Frenkie de Jong bikin heboh rumor transfer setelah terbang dari Barcelona ke London, Senin (29/8) kemarin.

Bintang 25 tahun itu menjadi buah bibir sepanjang musim panas, dengan Man United sempat menyepakati biaya £71 juta untuk memboyongnya bulan lalu.

Namun De Jong bersikeras mau bertahan di Camp Nou, sementara proses transfer apa pun bakal rumit gara-gara Barca masih menunggak gajinya.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Dengan mandeknya negosiasi antara MU dan Blaugrana, Chelsea pun coba menikung tetapi menemui kesulitan serupa.

Dengan tenggat bursa transfer tinggal menghitung hari, De Jong diprediksi kuat akan menetap di Catalunya - namun peristiwa kemarin Senin membuat prediksi tersebut goyah.

Acara televisi Spanyol, El Chiringuito, mendapati gelandang Belanda itu dan tunangannya, Mikky Kiemeney, tiba di bandara untuk terbang ke London via jet pribadi.

Mengingat Chelsea adalah klub yang berbasis di ibukota Inggris itu, spekulasi De Jong bakal ke Liga Primer Inggris pun kembali meliar.

Namun ternyata penerbangan De Jong diklaim untuk rekreasi belaka, dengan rekan satu timnya di Barcelona Memphis Depay menyusul dirinya tak lama kemudian.

Bekas winger Manchester United itu tiba di bandara beberapa saat setelah kompatriotnya dan, seperti De Jong, menolak berbicara dengan media meski melayani permintaan tanda tangan untuk fans Barca yang hadir.

Menurut ESPN, keduanya – serta anggota skuad lainnya – diberi libur beberapa hari usai menghantam Valladolid 4-0, Senin (29/8) dini hari WIB, dan De Jong memilih untuk bertamasya ke London.

Ada laporan lain yang mengklaim bahwa De Jong terbang ke London demi menghadiri resepsi pernikahan rekan senegaranya Donny van de Beek, yang akan mengawini Estelle Bergkamp – putri legenda Arsenal Dennis Bergkamp.

Itu bisa disimpulkan dari tas jas yang De Jong bawa saat memasuki bandara.

Dengan begitu, mantan penggawa Ajax tersebut masih diharapkan menetap di Camp Nou – sekalipun masalah gajinya belum juga terpecahkan – dan Barcelona pun juga sudah berhasil mendaftarkan semua pemain baru tanpa perlu menjual De Jong.

Iklan