2019-11-10 Messi fkGetty Images

Eric Abidal Mulai Rasakan Potensi Lionel Messi Hengkang Dari Barcelona

Direktur olahraga Barcelona Eric Abidal menyerahkan sepenuhnya soal masa depan Lionel Messi di tangan sang megabintang sendiri, apakah akan lanjut di Camp Nou atau malah hengkang.

Saat ini, sedang terjadi pembicaraan ekstensi kontrak untuk pemain kelahiran Argentina tersebut.

Harapan Abidal dan Barca, Messi tetap dengan komitmennya setia bersama Los Blaugrana. Menurut sang direktur olahraga, Barca akan selalu mengandalkan sosok La Pulga.

"Dia adalah pemain kunci bagi kami. Dia punya opsi untuk hengkang di akhir dari kesepakatan kontraknya yang sekarang," tutur Abidal kepada Sport.

"Akan tetapi, saya tahu presiden tengah berbicara dengan agennya untuk memastikan kontrak diselesaikan sekali dan untuk seluruhnya," tambahnya.

"Saya harap dia bertahan untuk bertahun-tahun berikutnya. Saya kira inilah yang akan terjadi. Tapi akan menjadi keputusan Messi [apakah hengkang atau bertahan]. Seperti yang dia bilang, Barcelona yang pertama dan utama. Dia adalah yang terbaik," pungkas Abidal.

Iklan
0